Suara.com - Kekayaan Jeff Bezoz tembus hingga angka 200 miliar dolar atau sekitar Rp 2.000 triliun, diyakini akan terus bertambah meskipun dunia sedang dilanda pandemi Covid-19.
Menyadur News.com.au, Kamis (27/8/2020), salah satu miliarder di dunia tersebut memiliki kekayaan mencapai 204,6 miliar dolar (sekitar Rp 2.997 triliun) untuk pertama kalinya
Menurut majalah Forbes, ini adalah pertama kalinya kekayaan bersih terkumpul di atas 200 miliar dolar dalam hampir empat dekade.
Dengan kekayaan bersih yang tumbuh dengan cepat menjadi 204,6 miliar dolar, pengusaha teknologi berusia 56 tahun tersebut saat ini hampir 90 miliar dolar (Rp 1.322 triliun) lebih kaya daripada Bill Gates sang pendiri Microsoft.
Kekayaan Bezos melebihi Bill Gates yang datang sebagai orang terkaya kedua di dunia, dengan kekayaan sekitar 116 miliar dolar (Rp 1.704 triliun).
Bahkan ketika kekayaan bersih Bill Gates mencapai puncak ketika ia di Microsoft yang mencapai 100 miliar dolar pada tahun 1999.
Majalah Forbes yakin bahwa kekayaan Bezos masih yang terbesar yang pernah dikumpulkan, bahkan ketika menyesuaikan dengan inflasi.
Saham Amazon naik hampir 80 persen sejak awal tahun, didorong oleh perubahan kondisi akibat pandemi virus corona.
Kekayaan bersih Bezos hampir dua kali lipat sejak awal tahun, sekitar 115 miliar dolar (Rp 1.689 triliun) pada Januari, karena perusahaannya banjir order selama lockdown akibat Covid-19.
Baca Juga: Rahasia Sukses 6 Miliarder Terkaya di Dunia Berdasarkan Zodiak, Mau Tahu?
Bezoz adalah salah satu dari lima orang terkaya di dunia yang tidak kehilangan uangnya tahun ini akibat pandemi virus corona, menurut Esquire.
Penjualan raksasa e-commerce tersebut mencapai 75 miliar dolar (Rp 1.102 triliun) pada kuartal pertama, disebabkan oleh lonjakan permintaan selama pandemi yang membuat orang-orang di rumah dan mengandalkan layanan pengiriman, menurut Marketwatch.
Sebanyak 11 persen saham Bezos di Amazon menghasilkan lebih dari 90 persen kekayaannya, tetapi dia juga memiliki The Washington Post, perusahaan kedirgantaraan Blue Origin, dan investasi swasta lainnya.
Kekayaan pribadi Jeff Bezoz juga melampaui perusahaan global besar termasuk McDonald's, Nike, dan raksasa minyak Exxon.
Bezoz diyakini akan menjadi lebih kaya jika tidak tersandung kasus perceraian dengan mantan istrinya MacKenzie Scott tahun lalu, yang merupakan penyelesaian perceraian termahal dalam sejarah.
Bagian dari penyelesaian kasus perceraian tersebut adalah 25 persen saham dalam kepemilikan Amazon senilai 63 miliar dolar (Rp 926 triliun).
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Inovasi Layanan PT Infomedia Nusantara Raih Penghargaan dari Frost & Sullivan
-
PAD Naik Drastis, Gubernur Pramono Pamer Surplus APBD DKI Tembus Rp14 Triliun
-
Pramono Sebut Pengangguran Jakarta Turun 6 Persen, Beberkan Sektor Penyelamat Ibu Kota
-
Selidiki Kasus BPKH, KPK Ungkap Fasilitas Jemaah Haji Tak Sesuai dengan Biayanya
-
Ada Terdakwa Perkara Tata Kelola Minyak Mentah Pertamina Tersandung Kasus Petral, Ada Riza Chalid?
-
Skandal Korupsi Ekspor POME: Kejagung Periksa 40 Saksi, Pejabat dan Swasta Dibidik
-
Polisi Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Dicekal: Bukan karena Risiko Kabur, Tapi...
-
Misteri Diare Massal Hostel Canggu: 6 Turis Asing Tumbang, 1 Tewas Mengenaskan
-
Lapor ke Mana Pun Tak Direspons, Kisah Wanita Korban Eksibisionisme yang Ditolong Damkar Benhil
-
Brasil Minta Duit Miliaran Dolar Buat Jaga Hutan, tapi Izin Tambang Jalan Terus