Suara.com - Tiga orang saat ini diamankan di Mapolres Jayawijaya di Wamena karena diduga sebagai pelaku pengeroyokan terhadap Kasat Intel Polres Jayawijaya AKP Victorianus Renyaan.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Kamal di Jayapura membenarkan ditangkapnya tiga orang warga kampung Meagama distrik Hubikosi.
Ketiga orang yang ditangkap pada Kamis(10/9/2020) yakni Samuel Miaga (26), Yoko Hilapok (20), dan Iver Walilo (21) .
Penangkapan itu dilakukan setelah sebelumnya Rabu (9/9/2020) sekitar pukul 13.30 WIT, di sekitar pertigaan jalan Trans Kimbim-Muai masyarakat kampung Meagama mengeroyok Kasat Intelkam Polres Jayawijaya AKP Victorianus Renyaan hingga menyebabkan luka-luka di bagian wajah.
Dari laporan yang saat itu korban hendak menuju ke kampung Meagama, namun saat berada di pertigaan jalan trans Kimbim-Muai berpapasan dengan sekelompok masyarakat Meagama yang hendak menyerang warga Kampung Wuka Hilapok.
Awalnya korban mencoba berkomunikasi, namun dikeroyok dan dikatai mata-mata dan berpihak ke kampung Wuka Hilapok.
Para pelaku selain mengeroyok korban juga merampas noken (tas rajutan khas Papua) yang berisi handphone.
Ketika ditanya apa motivasi penyerangan yang dilakukan warga Meagama ke Wuka Hilapok, Kabid Humas mengaku dari laporan yang diterima penyerangan itu dipicu kebakaran honai di Meagama.
Belum dapat dipastikan penyebab terbakarnya honai di Meagama, kata Kombes Kamal. (Antara)
Berita Terkait
-
Perang Antarkampung Pecah di Jayawijaya, Lima Orang Terkena Anak Panah
-
Hore! Sembuh Semua, Jayawiya Kini Nol Kasus Corona
-
Kasus Corona di Jayawijaya Kini Nol: Kami Bersyukur Kepada Tuhan
-
Perluasan Bandara Wamena Jangan Sampai Kena Daerah Keramat
-
Saling Kumpulkan Babi di Kantor Polisi, 2 Kelompok di Papua Batal Perang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Datangi Bareskrim, Andre Rosiade Desak Polisi Sikat Habis Mafia Tambang Ilegal di Sumbar!
-
Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Tergenang Jelang Siang Ini
-
Air Banjir Terus Naik! Polda Metro Jaya Evakuasi Warga di Asrama Pondok Karya
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Diduga Tak Kuat Menampung Guyuran Hujan, Plafon SDN 05 Pademangan Timur Ambruk
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kekerasan Anak Masih Tinggi, PPPA Dorong Sekolah Jadi Ruang Aman
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan