Suara.com - Sepasang kekasih tertangkap kamera warga sedang melakukan aksi mesum di Alun-Alun Sasana Langen Putra Sragen, Jawa Timur. Aksi mesum tersebut langsung viral di media sosial.
Video rekaman aksi mesum tersebut diunggah oleh akun Instagram @icws_infocegatanwilayahsragen.
Dalam video singkat berdurasi 29 detik itu, tampak sepasang muda mudi sedang duduk di bangku di sekitar Alun-Alun Sragen.
Awalnya, si pria terlihat melingkarkan tangannya ke bahu sang kekasih. Kemudian ia langsung mencium kekasihnya.
Aksi mesum keduanya di tempat publik itu terekam kamera salah seorang warga yang berada di lokasi. Video tersebut kemudian disebarkan ulang oleh warganet lainnya.
"Di Alun-Alun jadi tempat mesum," kata si perekam video seperti dikutip Suara.com, Sabtu (26/9/2020).
Aksi mesum sejoli itu mendapatkan respons dari Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Sragen, Raden Suprawoto.
Ia menyayangkan tempat publik Alun-Alun Sragen justru dijadikan sebagai tempat para muda-mudi melakukan aksi tak senonoh.
"Kebangetan itu anak-anak muda, tahunya dunia milik mereka berdua," kata Suprawoto dikutip dari Solopos.com -- jaringan Suara.com.
Baca Juga: Viral Pemotor Nekat Terobos Jalan Cor Beton Basah, Bikin Publik Meradang
Suprawoto menjelaskan, pihaknya telah memasang papan bertuliskan larangan membawa senjata tajam, minuman keras, obat-obatan, hingga bertindak yang melanggar norma kesusilaan.
Tak hanya itu, dalam papan tersebut juga berisi larangan berbuat mesum.
Meski demikian, tak semua pengunjung Alun-Alun Sragen mengindahkan larangan tersebut.
Suprawoto menegaskan akan meningkatkan pengawasan di Alun-Alun Sragen. Sehingga, pelanggaran di tempat publik serupa dapat dicegah.
"Nanti akan kami intensifkan koordinasi dengan Satpol PP untuk patroli. Ke depan, kami juga akan melengkapi alun-alun dengan kamera CCTV," ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
KPAI Setuju Pemprov DKI Batasi Akses Medsos Pelajar, Orang Tua dan Sekolah Juga Kena Aturan
-
Tahu Kabar Dapat Rehabilitasi Prabowo Saat Buka Puasa, Eks Dirut ASDP Senang: Alhamdulillah
-
Detik Penentu Kasus Alvaro: Hasil DNA Kerangka Manusia di Tenjo Segera Diumumkan Polisi
-
Ira Puspadewi Direhabilitasi, KPK Tegaskan Kasus PT Jembatan Nusantara Tak Berhenti di Tengah Jalan
-
Baru 4 Bulan Menjabat, Dirdik Jampidsus 'Penjerat' Nadiem Makarim Dimutasi Jaksa Agung
-
Menteri PANRB Sampaikan Progres dan Proyeksi Program Kerja Kementerian PANRB Dalam Rapat Bersama DPR
-
Polda Metro Jaya Gelar Audiens dengan Keluarga Arya Daru Siang Ini: Ada Temuan Baru?
-
Reformasi Polri Harus Menyeluruh, Bukan Wajahnya Saja: KUHAP Baru Diminta Dibatalkan
-
Kejagung Periksa Eks Dirjen Pajak Suryo Utomo dalam Kasus Dugaan Manipulasi Pajak 20162020
-
Pagi Ini, KPK Masih Tunggu Surat Keputusan Rehabilitasi Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Dkk