Suara.com - Analis politik dan ekonomi Rustam Ibrahim mengatakan bahwa majority rules and minority rights -- mayoritas berkuasa dan hak-hak kaum minoritas -- adalah prinsip sangat mendasar dalam demokrasi-pluralis.
"Saya ingin mengingatkan Presiden Jokowi menang pemilu presiden dan wakil presiden tahun 2019 berkat dukungan suara kaum minoritas. Terlihat jelas dari provinsi-provinsi dimana Jokowi unggul," kata Rustam Ibrahim.
Provinsi-provinsi yang sebagian besar penduduknya menjadi pendukung pasangan Jokowi dan Ma'ruf Amin, di antaranya Bali, Nusa Tenggara Timur, Papua Barat, Papua, Sulawesi Utara, Kalimantan Tengah.
Tapi, menurut pendapat Rustam, tampaknya pemerintah Jokowi tidak cukup berusaha untuk melindungi kaum minoritas tersebut, terutama dalam kebebasan beribadah. "Jika masalahnya ada SKB 2 menteri, ubah dong SKB-nya," kata Rustam.
Pemerintah demokratis, kata Rustam, haruslah selalu dalam posisi melindungi dan membela kepentingan kaum minoritas dari kemungkinan tindakan diskriminatif dari kaum mayoritas.
Jika dibiarkan, menurut Rustam, kaum minoritas tidak akan mampu melindungi kepentingan mereka
Rustam kemudian menceritakan pengalamannya menjadi bagian dari penduduk mayoritas yang bisa dengan leluasa dapat menjalankan ibadah di tempat ibadah di daerahnya.
"Sebagai bagian umat mayoritas, saya sangat menikmati kemudahan beribadah. Di RT saya ada musholla, RT sebelah ada masjid kecil. Sekitar 500 m ada dua masjid utk Salat Jum'at. Tapi kenapa umat agama lain banyak kesulitan beribadah atau membangun tempat ibadah?" kata Rustam.
Negara jamin kebebasan beragama dan ibadah
Baca Juga: Presiden Jokowi Video Call Dengan Perawat Pasien Covid-19 di Surabaya
Ketika memberikan kata sambutan pada Perayaan Natal Nasional 2019, di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Jumat (27/12/2019), malam, Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa di negara Pancasila, negara menjamin kebebasan beragama dan beribadah menurut agama masing-masing.
“Di negeri Pancasila ini kita harus saling menghormati, saling menghargai perbedaan dan keberagaman kita di antara anak-anak bangsa dalam semangat Bhinneka Tunggal Ika,” kata Presiden Jokowi (setkab).
Sebelumnya, Jokowi menyampaikan Natal adalah momentum yang sangat indah untuk merayakan persahabatan, momen yang sangat berharga untuk merajut persaudaraan, kerukunan antar anak-anak bangsa, dan juga momen bagi bangsa Indonesia untuk mensyukuri keberagaman, indahnya kemajemukan yang menyatukan sebagai sebuah bangsa besar, bangsa Indonesia.
“Kita tidak ingin tali silaturahmi, jembatan persahabatan, jembatan persaudaraan yang telah terjalin dengan sangat baik sejak puluhan bahkan ratusan tahun justru dirusak oleh provokasi-provokasi yang memecah belah kita sebagai saudara sebangsa dan setanah air,” kata Presiden.
Menurut Kepala Negara, pada momen-momen tertentu ada saja yang mencoba-coba mengganggu kedamaian hubungan antarsuku, antaragama, atau bahkan menebar kebencian dan intoleransi dalam kebersamaan bangsa Indonesia.
Namun Kepala Negara meyakini, dengan semangat persaudaraan dan persahabatan yang sangat kuat, bangsa Indonesia akan selalu mampu menghadapi semuanya. “Saya memiliki keyakinan itu,” kata Jokowi dalama acara perayaan Natal Nasional 2019 yang mengambil tema “Hiduplah Sebagai Sahabat Bagi Semua Orang.”
Berita Terkait
-
Pemfitnah JK Masih Licin, Kejagung Ogah Gubris Desakan Roy Suryo Tetapkan Silfester DPO, Mengapa?
-
Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono Menikah, Semangat Tepuk Sakinah Disaksikan Jokowi
-
Kejagung Buru Terpidana Pencemaran Nama Baik JK, Silfester Matutina Sulit Ditemukan
-
Kejagung Kesulitan Seret Relawan Jokowi Pemfitnah JK ke Penjara: Sudah Dicari-cari, Belum Ketemu
-
Suka Metal dan 'Kerja Kerja Kerja', 4 Kemiripan Calon PM Jepang Sanae Takaichi dengan Jokowi
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
DPRD DKI Dukung Pramono Tambah Rute LRT hingga PIK2: Perkuat Konektivitas di Utara Jakarta
-
Pemangkasan TKD Diprotes Gubernur, Sultan Sebut Itu Bentuk Kepedulian dan Tanggung Jawab Politik
-
Atraksi Binturong 'Berkaki Lima' Jadi Primadona di Malam Perdana Ragunan Zoo
-
Antusiasme Pengunjung Ragunan Malam di Luar Dugaan, Kadis Pertamanan: Saya Kaget!
-
Uji Coba Wisata Malam Ragunan: Nostalgia Masa Kecil di Bawah Bintang!
-
93 KK di Kampung Nelayan Indramayu Mendapatkan Layanan Sambung Listrik Gratis dari PLN
-
Modal Rp 20 Ribu, Pria Ini Bikin Geger Pasar Malam Usai Sabet Dua Sepeda Listrik Sekaligus
-
Mengenang Kejayaan Grand Mall Bekasi, Dulu Primadona Kini Sepi Bak Rumah Hantu
-
4 Fakta Tutupnya Grand Mall Bekasi, Kalah Saing hingga Tinggalkan Kenangan Manis
-
Agustina Wilujeng: Kader Posyandu Adalah Garda Terdepan Kesehatan Warga Semarang