Suara.com - Pekerja seni menjadi salah satu kelompok yang paling terdampak oleh adanya pandemi Covid-19. Pasalnya, tak sedikit acara seni yang terpaksa ditunda atau bahkan dibatalkan lantaran situasi yang tidak menentu ini.
Maulana Ardianysah, Musisi Muda Indonesia menceritakan aktivitasnya selama pandemi dalam Talkshow bertajuk "Beraktivitas dan Berkreasi Selama Pandemi" yang diinisiasi oleh Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Sabtu (3/10/2020).
Ia bercerita bahwa selama pandemi ini ia telah menggarap enam buah lagu. Beberapa dikerjakan bersama dengan rekan kerjanya, Idris Vanes yang juga turut hadir dalam talkshow tersebut.
Penyanyi lagu berjudul "Maafkan Aku" ini mengatakan bahwa situasi pandemi covid-19 memang menimbulkan perubahan di kehidupan sehari-hari para musisi. Bahkan, ia mengaku sempat lemas lantaran tidak bisa pentas di panggung seperti biasanya.
"Kadang lemas sih. Kita berusaha keluarin single tapi manggung gak ada," ujarnya.
Meski begitu, Maulana menuturkan bahwa ia tidak akan berhenti berkarya hanya karena pandemi corona. Sebab, ia sendiri telah memilih jalan hidupnya yakni sebagai seorang musisi.
Lebih lanjut lagi, Maulana juga bercerita bahwa salah satu langkah yang bisa membuatnya semangat adalah berinteraksi dengan para penggemarnya. Biasanya, ia melakukan siaran langsung Instagram untuk memuaskan hasratnya bertemu dengan penikmat musiknya.
"Kalau saya live IG biar bisa interaksi langsung sama mereka. Itu semangat aku. Kalau interaksi sama mereka pas nge-down bisa bikin langsung semangat," ujarnya.
Selama Covid-19 ini, tak sedikit orang yang tiba-tiba kehilangan inspirasi. Begitu pula dengan musisi. Maulana pun mengatakan hal yang sama. Menurutnya, menggali inspirasi menjadi hal yang paling susah.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Medan Terus Bertambah: Perlu Kerjasama Seluruh Pihak
Untuk mengatasi kebuntuan, musisi muda ini biasanya langsung menyeruput kopi. Sebab, kopi dianggapnya bisa menumbuhkan inspirasi.
"Paling susah cari inspirasi ya. Nyari apa yang ada di hidup ini, yang belum diluapin, harus dikuras benar-benar. Paling pendampingnya kopi. Gak tahu kenapa kopi bisa aja datangin inspirasi," tukasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Hanina Maulidha sempat menyinggung masalah wacana pemerintah memberikan bantuan kepada para pekerja seni. Maulana dan Idris sepakat mengatakan bantuan tersebut sangat berguna.
"Setuju aja. Bagus karena adanya pandemi ini konser yang menghasilkan sesuatu untuk musisi dan seniman gak ada. Jadi istilahnya ladang kita susah buat dipanen lagi. Kalau pemerintah mau beri bantuan ya setuju banget," kata Maulana.
Keduanya juga menitip pesan untuk rekan musisi lainnya juga untuk seluruh warga Indonesia.
"Tetap semangat, optimis, dilawan sama-sama, jaga protokol kesehatan, masker jangan lupa, pola makan dijaga," ujar Idris.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital
-
Diduga Disambar Petir, Lantai 5 Tzu Chi School PIK Terbakar: Kerugian Ditaksir Rp200 Juta
-
Gus Ipul Berkelakar soal Khofifah: Tiga Kali Pilgub Lawannya Sama, Bergantian Jadi Mensos
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial
-
Tepis Isu Perpecahan Kabinet, Prabowo: Jangan Percaya Analisis Orang Sok Pintar di Medsos!
-
Kisah Warga Cilandak Timur Hadapi Banjir di Balik Tanggul Anyar
-
Megawati Hadiri Penutupan Rakernas I PDIP, Sampaikan Arahan dan Rekomendasi Partai
-
BNI Dukung Danantara Serahkan 600 Hunian Layak Pascabencana di Aceh Tamiang