Suara.com - Seorang pria di China melarikan diri dari kencan ketika ia harus membayar Rp 43 juta karena sang wanita membawa serta 23 kerabatnya untuk mengetahui kemurahan hatinya.
Menyadur Global Times, Jumat (23/10/2020) seorang pria berusia 29 dari Provinsi Zhejiang, China bagian timur memutuskan untuk meninggalkan makan malam bersama seorang wanita lebih awal.
Hal tersebut ia lakukan karena sang wanita yang dia ajak kencan membawa 23 orang kerabat dan teman untuk "menguji kemurahan hatinya".
Pria berusia 29 tahun dan bermarga Liu itu melakukan kencan buta dengan seorang wanita yang belum ia kenal sebelumnya.
Menurut laporan Taizhou Evening News, kencan tersebut diatur oleh ibu pria itu setelah ia khawatir karena putranya telah melajang untuk waktu yang lama.
Sebelum bertemu, Liu menawarkan untuk membayar makanan pada saat kencan, dengan asumsi bahwa itu akan menjadi makan malam romantis untuk dua orang.
Namun, setibanya di restoran, Liu sangat terkejut karena wanita yang ia kencani itu membawa 23 kerabat dan temannya.
Wanita itu mengatakan kepada media China bahwa dia ingin menguji apakah calon pacarnya apakah cukup murah hati untuk membayar makanan bagi 25 orang.
Setelah menikmati perjamuan mewah, wanita dan keluarganya terkejut saat mengetahui bahwa Liu melarikan diri dari restoran.
Baca Juga: 3 Juta Vaksin Corona dari China Masuk ke Indonesia Akhir Tahun Ini
Dilaporkan bahwa pria tersebut kabur setelah melihat tagihan yang berjumlah 19.800 yuan (Rp 43 juta) untuk sebuah hidangan dan minuman mahal yang dipesan.
Kencan tersebut berakhir dengan Liu gagal dalam tes kemurahan hati dan wanita tersebut membayar sendiri makanan yang mereka pesan.
Liu kemudian setuju untuk membayar sebagian kecil, sementara yang sisanya senilai 15.402 yuan (Rp 33 juta) harus dibayar oleh wanita tersebut.
Melihat kejadian tersebut, warganet menyatakan simpati untuk Liu, dan menyebut perilaku wanita itu tidak tahu malu.
Seorang warganet menulis: "Pria harus membayar dengan hormat. Tapi membawa 23 orang ke acara makan itu tidak bisa diterima."
Warganet lain menulis: "Jika mereka menyukai satu sama lain setelah kencan, maka pria itu harus membayar. Jika tidak, mereka harus pergi ke Belanda."
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari
-
Ternyata Ini Alasan Bupati Karawang Lantik Ratusan ASN pada Malam Tahun Baru
-
Kolaborasi Kementerian PU dan TNI Pastikan Jembatan Darurat Krueng Tingkeum Aman Dilalui Warga