Suara.com - Hari Kesehatan Nasional (HKN) diperingati pada hari ini, Kamis (12/11/2020). Untuk membuat ucapan HKN 2020 ini kamu perlu logo Hari Kesehatan Nasional 2020. Silahkan download logo Hari Kesehatan Nasional 2020 di sini.
"Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat" menjadi tema utama yang diusung dalam peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 56 tahun 2020 ini. Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto, mengatakan bahwa tema HKN tahun ini merupakan sebuah upaya untuk membangun masyarakat yang produktif dan aman dari Covid-19 di era adaptasi kebiasaan baru.
Pada perayaan HKN tahun ini, pemerintah juga telah mengambil subtema yang masih berhubungan dengan pandemi Covid-19, yaitu "Jaga Diri, Keluarga dan Masyarakat, Selamatkan Bangsa dari Pandemi Covid-19".
Sementara pada logo Hari Kesehatan Nasional 2020,warna yang dominan digunakan adalah warna biru dan hijau. Secara visual, logo Hari Kesehatan Nasional tahun ini berbentuk angka 56 sebagai bentuk peringatan 56 Tahun Hari Kesehatan Nasional tahun 2020.
Arti logo Hari Kesehatan Nasional 2020
Logo Hari Kesehatan Nasional 2020 ini menggambarkan kebersamaan dan saling bergenggaman yang mengingatkan bahwa derajat kesehatan masyarakat akan terwujud apabila seluruh komponen turut berperan serta dalam upaya kesehatan. Lalu, garis hitam menggambarkan kebersamaan, saling bergenggaman untuk kesehatan yang akan segera pulih. Sedangkan tiga lingkaran mengingatkan pada 3 kampanye nasional yaitu, ayo pakai masker, ayo menjaga jarak, hindari kerumunan, dan ayo rajin cuci tangan pakai sabun.
Sementara untuk arti warna dari logo HKN ke 56 tahun 2020 adalah warna hijau yang berarti menenangkan, kelembutan, sehat. Warna biru berarti rasa aman, percaya diri, ketenangan fisik dan mental, sementara warna oranye berarti energi emosional, kreatifitas, kehangatan, pulih. Sedangkan warna ungu berarti kebijaksanaan, visioner, kuat, unik, gender. Dan warna cokelat berarti pertumbuhan, pemulihan, tetap membumi.
Link download logo Hari Kesehatan Nasional ke-56 tahun 2020 bisa diakses di laman https://www.promkes.kemkes.go.id/logo-hkn-56-ai .
Kegiatan Hari Kesehatan Nasional mengusung semangat untuk merangkul masyarakat, dunia usaha, profesional, mitra, organisasi, tokoh masyarakat untuk berkontribusi dalam pembangunan kesehatan, berikut ini rangkaian kegiatan HKN ke-56:
Baca Juga: Tepuk Tangan 56 Detik, Apresiasi untuk Tenaga Kesehatan Covid-19
- Upacara secara virtual.
- Bersama-sama mengenang pahlawan kesehatan.
- Jambore kesehatan.
- Pengabdian masyarakat.
- Seminar dan wisata ilmiah.
- Unjuk kreasi bidang kesehatan secara virtual.
- Lomba-lomba dan olahraga.
- Publikasi dan penghargaan.
- Acara puncak secara virtual.
Selamat Hari Kesehatan Nasional ke-56, ayo hidup sehat, dimulai dari diri kita sendiri!
Itulah link download logo Hari Kesehatan Nasional 2020 yang gambarnya nanti dapat kamu pakai sebagai ucapan.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026