Suara.com - Empat sekawan di Argentina harus mengalami kecelakaan tragis saat akan berlibur ke pantai dalam rangka menyambut pencabutan lockdown Covid-19, dua diantara tewas.
Menyadur The Sun, Kamis (24/11/2020) kecelakaan tragis tersebut terjadi di timur provinsi Buenos Aires, Argentina, sekitar pukul 22.00 waktu setempat pada Jumat (20/11).
Empat sekawan tersebut diidentifikasi sebagai Charo Alvarez Amado (26), Sofia Duro (26), Florencia Barrios (25), dan Micaela Crino Pacher (25).
Menurut laporan media lokal, para wanita itu sedang berkendara ke sebuah resor di pesisir Pinamar untuk menikmati akhir pekan yang panjang di sebuah penginapan untuk merayakan pencabutan lockdown.
Sofia sedang mengendarai sebuah mobil Renault Clio putih ketika mereka bertabrakan langsung dengan sebuah keluarga yang menggunakan Volkswagen Fox merah.
Para penumpang Volkswagen tersebut diidentifikasi Juan Manuel Luder (26) sebagai pengemudi, Maria Luder (25), dan Maria Silvina D’amico (61), yang semuanya dibawa ke Rumah Sakit San Roque de Dolores di mana mereka masih dalam perawatan intensif.
Baik Sofia dan Charo tewas di tempat kejaidan akibat benturan saat mereka duduk di kursi pengemudi dan penumpang bagian depan.
Florencia, yang sedang hamil 33 minggu, harus menjalani operasi caesar darurat tetapi sayangnya bayinya tidak dapat diselamatkan. Ia juga menderita patah tulang di bagian panggul.
Micaela dibawa ke rumah sakit yang sama dengan Florencia tetapi kemudian dibawa ke pusat medis lain untuk perawatan lebih lanjut.
Baca Juga: Hasil Peru vs Argentina, Albiceleste Menang 2-0
Tidak ada informasi lebih lanjut yang diberikan tentang kondisinya kedua wanita yang selamat tersebut. Mengenai kronologi kecelakaan tersebut masih belum jelas karena pihak berwenang masih melakukan penyelidikan.
Menurut warga di sekitar tempat kejadian, Rute 56 memang dikenal sebagai "jalan mematikan" karena hanya memiliki satu jalur untuk kedua arah.
Jalan tersebut juga sedang dalam kondisi pembangunan untuk memperluasnya lebar menjadi jalan raya dan diperkirakan selesai pada November tahun depan.
Hingga Selasa (24/11) tercatat 1.370.366 kasus Covid-19 di Argentina dengan lebih dari 37.000 kematian akibat virus yang pertama kali muncul di China tersebut.
Kasus Covid-19 terus meningkat seiring pemerintah Brasil mengurangi pembatasan setelah berbulan-bulan di-lockdown ketat dan penghentian ekonomi total.
Pada November, Brasil melanjutkan penerbangan internasional komersial yang memungkinkan wisatawan masuk dari negara-negara perbatasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
Terkini
- 
            
              Pramono Buka Luas Ruang Inovasi, Pengamat: Patut Diapresiasi
- 
            
              Apa Hebatnya Soeharto? Ini Balasan Politisi PSI ke PDIP
- 
            
              Ditemukan Ganja Sisa Hisap, Polisi Sebut Onad Merupakan Korban Penyalahgunaan Narkotika
- 
            
              Setelah Dua Tahun Gelap, Warga Poso Akhirnya Nikmati Terangnya Listrik Berkat Program Pemerintah
- 
            
              Alhamdulillah! Mendikdasmen Naikkan Insentif Guru Honorer Mulai 2026, Jadi Segini!
- 
            
              Lima Tahun Tragedi KM 50, Ini Alasan FPI Tetap Suarakan Keadilan di Depan Komnas HAM
- 
            
              Proyek Whoosh Disorot KPK, Mahfud MD: Jokowi dan Para Menterinya Bisa Dimintai Keterangan
- 
            
              Bagaimana Kondisi Onad Saat Ditangkap Narkoba? Ini Kata Polisi
- 
            
              Kasus Korupsi Jual Beli PGN, KPK Sita Kantor dan Pipa Gas di Cilegon
- 
            
              Tuntut Keadilan Tragedi KM 50, FPI Gelar Aksi Damai di Depan Komnas HAM