Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengonfirmasi positif Covid-19. Meski demikian, keduanya memastikan roda pemerintahan DKI tetap berjalan.
Hal itu disampaikan oleh Anies saat menjadi pembicara di acara Mata Najwa bertajuk 'Pontang-Panting Urus Virus' yang disiarkan di Trans7 pada Rabu (2/12/2020).
Sejak dikonfirmasi positif Covid-19, Anies dan Ariza menjalani tugas sebagai pimpinan daerah secara jarak jauh.
"Tadi pagi saya melakukan pertemuan dengan BPN via daring. Kemudian rapat dengan Gugus Tugas Covid-19 beserta pejanat lain. Artinya roda pemerintahan tetap jalan," kata Anies seperti dikutip Suara.com, Kamis (3/12/2020).
Anies mengaku, semenjak pandemi Covid-19 ia beserta jajaran mulai terbiasa menjalani berbagai tugas secara jarak jauh dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi.
Meski ia dan wakilnya positif Covid-19, proses pengambilan keputusan daerah diakuinya tetap berjalan seperti biasa.
Berkas-berkas rutin diantarkan ke tempat Anies dan Ariza menjalani isolasi mandiri untuk ditandatangani.
"Proses pengambilan keputusan jalan terus. Rumah pak Wagub didatangi, ke tempat saya juga. Jadi dokumen-dokumen tetap di tandatangani dengan proses sterilisasi," tuturnya.
Anies mengambil contoh rapat rutin yang digelar di kantor Balaikota Jakarta. Ia tetap bisa memantau jalannya rapat melalui telekonferensi.
Baca Juga: 437 Orang Kontak Erat dengan Gubernur dan Wagub DKI Jalani Tes Swab
"Saya memastikan seluruh jajaran berfungsi, kita semua masih menjalankan tugas pemerintahan, hanya saja menjalankan secara virtual," tegasnya.
Simak video selengkapnya di sini.
Positif Covid-19
Anies Baswedan beserta Ariza terkonfirmasi positif Covid-19 di waktu yang berdekatan.
Anies mengetahui dirinya positif Covid-19 berdasarkan hasil tes usap PCR yang keluar Selasa (1/12/2020).
Pemeriksaan dilakukan usai sang wagub, Ariza mengonfirmasi positif Covid-19 pada Sabtu (28/11/2020).
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Detik-detik Mencekam Pesawat Oleng Lalu Jatuh di Karawang, Begini Kondisi Seluruh Awaknya
-
Inovasi Layanan PT Infomedia Nusantara Raih Penghargaan dari Frost & Sullivan
-
PAD Naik Drastis, Gubernur Pramono Pamer Surplus APBD DKI Tembus Rp14 Triliun
-
Pramono Sebut Pengangguran Jakarta Turun 6 Persen, Beberkan Sektor Penyelamat Ibu Kota
-
Selidiki Kasus BPKH, KPK Ungkap Fasilitas Jemaah Haji Tak Sesuai dengan Biayanya
-
Ada Terdakwa Perkara Tata Kelola Minyak Mentah Pertamina Tersandung Kasus Petral, Ada Riza Chalid?
-
Skandal Korupsi Ekspor POME: Kejagung Periksa 40 Saksi, Pejabat dan Swasta Dibidik
-
Polisi Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Dicekal: Bukan karena Risiko Kabur, Tapi...
-
Misteri Diare Massal Hostel Canggu: 6 Turis Asing Tumbang, 1 Tewas Mengenaskan
-
Lapor ke Mana Pun Tak Direspons, Kisah Wanita Korban Eksibisionisme yang Ditolong Damkar Benhil