Suara.com - PDI Perjuangan menyambut baik keputusan Presiden Joko Widodo yang menggratiskan vaksin Covid-19 untuk masyarakat.
“Keputusan vaksin untuk masyarakat gratis mengharukan dan menunjukkan negara hadir. Apa yang diputuskan oleh Presiden Jokowi menunjukkan bagaimana melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia ditunjukkan dan dijalankan dengan baik. PDI Perjuangan memberikan dukungan sepenuhnya terhadap seluruh program kerakyatan pemerintah,” kata Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dalam keterangan tertulis, Rabu (16/12/2020).
Hasto mengatakan pandemi Covid-19 telah mendorong PDI Perjuangan melalui struktur partai, legislatif, para kepala, dan wakil kepala daerah untuk menggelorakan gotong royong nasional, mendorong kebijakan relokasi anggaran, dapur umum, pembagian alat pelindung diri, dan juga gerakan menanam tanaman yang bisa dimakan.
“PDI Perjuangan menjadikan kantor partai sebagai pusat gerak kemanusiaan partai. Diharapkan pemberian vaksin secara gratis bisa diprioritaskan untuk kelompok rentan dan pelaku ekonomi kerakyatan, seperti pedagang pasar. Selain itu para tenaga pengajar, tenaga medis serta upaya mendorong bekerjanya transportasi umum juga diprioritaskan. Dengan demikian daya dorong vaksin selain membentengi masyarakat, juga diprioritaskan bagi pergerakan ekonomi nasional,” kata Hasto.
PDI Perjuangan berharap dengan momentum vaksin gratis akan semakin membangkitkan optimisme nasional bahwa pandemi Covid-19 dapat diatasi bersama-sama.
Fraksi PDI Perjuangan DPR melalui Badan Anggaran DPR akan memberikan dukungan melalui kebijakan fiskal pro rakyat.
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Pramono Bantah Isu Tarif LRT Rp160 Ribu: Jadi Saja Belum
-
RUU KUHAP Dinilai Ancam HAM, Koalisi Sipil Somasi Prabowo dan DPR: Ini 5 Tuntutan Kuncinya
-
RUU KUHAP Bikin Polisi Makin Perkasa, YLBHI: Omon-omon Reformasi Polri
-
Sepekan Lebih Kritis, Siswa SMP Korban Bullying di Tangsel Meninggal Usai Dipukul Kursi
-
Percepat Penanganan, Gubernur Ahmad Luthfi Cek Lokasi Tanah Longsor Cibeunying Cilacap
-
Ribuan Peserta Ramaikan SRGF di Danau Ranau, Gubernur Herman Deru Apresiasi Antusiasme Publik
-
Heboh Pakan Satwa Ragunan Dibawa Pulang Petugas, Pramono Membantah: Harimaunya Tak Keluarin Nanti
-
Jejak Karier Mentereng Mayjen Agustinus Purboyo, Kini Pimpin 'Pabrik' Jenderal TNI AD Seskoad
-
Apa Ketentuan Pengangkatan Honorer PPPK Paruh Waktu 2025? Ini Aturan KemenpanRB
-
Pramono Ungkap Fakta Baru Buntut Ledakan SMAN 72: Banyak Siswa Ingin Pindah Sekolah