Suara.com - Lagi, modus penipuan mengatasnamakan kasir Ind***ret. Pelaku penipuan mengirimkan sebuah pesan WhatsApp ke nomor korbannya, dengan mengaku salah memasukan nomor pelanggannya yang membeli voucher game.
Pelaku kemudian, seolah-olah menghubungi nomor yang salah. Dia bermaksud meminta SMS dari WhatsApp berisi kode verifikasi kepada korban.
SMS tersebut berbahasa Thailand dengan enam angka kode voucher game bernama Fishing Go.
Ternyata, modus penipuan seperti ini memang sudah sering terjadi. Modus ini mulai marak sejak tahun lalu.
Tak sedikit yang tertipu, lantaran penipu hanya meminta kode verifikasi voucher game. Tapi, banyak pula yang sadar bahwa itu merupakan modus penipuan.
Seperti korban satu ini bernama Edi. Dia mendapat sebuah pesan mengatasnamakan kasir Indomaret yang meminta kode verifikasi ke dirinya.
"Selamat siang kak. Maaf ganggu. Kami dari kasir Ind***ret. Bisa minta tolong sebentar, tadi ada pelanggan kami beli voucher game, tapi kami salah input nomornya kak. Jadi SMS-nya terkirim ke nomor kakak. Sms dari WhatsApp yang ada tulisan Thailand nya, karena ada kode 6 angka untuk kode voucher game fishinggo kak. Bisa dibantu kakak kirim atau screenshot SMS-nya kak, karena pelanggan kami masih menunggu untuk kode voucher game-nya kak," tulis isi pesan dari pelaku.
Mengetahui dirinya menjadi korban penipuan, Edi membalas pesan tersebut dan mengatakan dirinya tidak perduli. Tapi pelaku tetap berusaha meminta kode tersebut pada Edi.
Edi lalu membagikan pengalamannya itu ke Twitter miliknya, hingga viral di media sosial tersebut.
Baca Juga: Geger! Pria Digerebek Gegara Hamili 17 Wanita, Diduga Pakai Obat
Sejak diunggah Kamis (24/12/2020) pagi, sampai hari ini sudah lebih dari 18,8 ribu suka dan 12,5 ribu retweet.
"Mohon diviral kan ya teman-teman semua. Ini salah satu modus ambil alih akun WhatsApp anda. Yang pastinya akan digunakan untuk berbuat kejahatan atas nama anda. Bantu RT yaa agar banyak yang tahu dan tak tertipu. Thx," tulis akun @EdiMahaMG.
Sontak, banyak warganet membalas cuitan Edi dan turut membagikan pengalaman yang sama.
"Pernah dapat juga," tulis akun @hadiipur.
"Samaan pernah diginiin juga, untung sudah tahu ini pasti penipuan," balas akun @ramaftry.
"Tips dari gua buat menghindari penipuan kayak gini maupun penipuan identitas.
1. IG kalau bisa di private aja biar enggak disalah gunakan fotonya karena akan otomatis masuk google.
2. Aktifin two step verification.
3. Kalau kirim-kirim foto KTP, KK, dan surat-surat penting langsung hapus biar enggak nyantol di media.
4. Infokan ke teman-teman semua tweet soal penipuan ini biar kalau amit-amitnya ada yang ambil alih WA kita, teman sudah tahu dan enggak kena.
5. Selalu periksa benar-benar dengan nomor yang enggak dikenal," saran akun @Donutbanana73.
Berita Terkait
-
Ngeri, Detik-detik Pengemudi Ojol Nyaris Tertimpa Muatan Truk Oleng
-
Rayakan Natal 2020 di Twitter, Warganet Gaungkan Pesan Damai
-
Geger! Pria Digerebek Gegara Hamili 17 Wanita, Diduga Pakai Obat
-
Viral Video Lelaki Ngambek Makan sama Ayam, Alasannya Bikin Emosi
-
Banjir Air Mata! Pertemuan Anak dan Orang Tua setelah Lama Tidak Ketemu
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Hasil 'Jatah Preman' Rp2,25 M, Gubernur Riau Palak Anak Buah buat Pelesiran ke London hingga Brasil
-
Hari Ini Bergerak Geruduk DPR, Demo Buruh KASBI Bakal Dijaga Ketat 1.464 Aparat
-
5 Fakta PNS Probolinggo Memperkosa Keponakan Hingga Korban Depresi
-
Inovasi AI yang Mendorong Kualitas Riset dan Akademik Indonesia
-
Terseret Kasus Ekspor CPO, Dua Raksasa Sawit Bayar Uang Pengganti Triliunan dengan Cara Dicicil!
-
MBG ala Jusuf Hamka, Makan Gratis yang Bikin Anak-Anak SD Tambora Senyum Ceria
-
Gubernur Riau Diduga Pakai Uang Pemerasan untuk Jalan-Jalan ke Inggris dan Brasil
-
KPK Lamban Ungkap Tersangka Korupsi Gubernur Riau, Apa Alasannya?
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara