Suara.com - Pengamat politik Rocky Gerung ikut angkat bicara perihal dipilihnya Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial oleh Presiden Jokowi, menggantikan Juliari P Batubara yang ditangkap KPK karena kasus korupsi Bansos Covid-19.
Sosok Risma sendiri belakangan tengah hangat diperbincangkan lantaran dia disebut melanggar aturan rangkap jabatan sebagai Mensos dan Wali Kota Surabaya.
Meski begitu kekinian dikabarkan Mendagri telah memberhentikan Risma dari jabatan lama dan Gubernur Jawa Timur Khofifah juga sudah menunjuk Plt yakni Wakil Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana.
Namun Rocky Gerung dalam hal ini menyoroti pernyataan Risma yang menyebut Presiden Jokowi memberinya izin rangkap jabatan sementara.
Baca Juga: Menkes: Penanganan Pandemi Tidak Mungkin Bisa Saya Selesaikan Sendiri
Mengetahui pernyataan itu, Rocky Gerung tidak menganggapnya aneh karena Presiden Jokowi menurutnya sudah sering terlihat tidak paham aturan dasar bernegara dan sering asal menerabas saja.
"Itu artinya presiden sangat membutuhkan Risma sehingga oke khusus Bu Risma boleh rangkap jabatan karena nanti mungkin dijanjikan akan diresmikan presiden (jembatan dengan air mancur di Surabaya), sama-sama punya kepentingan," ujar dia seperti dikutip Suara.com dari tayangan dalam Kanal YouTube Rocky Gerung Official.
"Kalau saya anggap gak aneh karena beliau sering gak paham aturan dasar. Banyak hal diterabas oleh Presiden Jokowi. Publik juga menganggap bahwa ya mempersoalkan presiden dalam bu Risma mengingakan kebijakan yang juga mendandakan ketidakpahamann Presiden soal aturan negara," imbuh Rocky Gerung.
Rocky Gerung kemudian menyinggung soal kurikulum pendidikan di partai khususnya PDIP yang menurutnya masih belum sempurna.
Pasalnya, belum ada muatan pendidikan soal kebijakan publik yang dirasa olehnya benar-benar dibutuhkan karena saat menjabat di pemerintahan, emosi pribadi harus dilepas begitu saja.
Baca Juga: Gus Yaqut Sowan ke Para Ulama Minta Nasihat dan Arahan
Rocky Gerung pun menyentil Presiden Jokowi yang kata dia sangat tidak mengerti maksud ini.
baca juga
-
>
Pesan Gus Mus ke Gus Yaqut: Jangan Korupsi, Rangkul Siapa Saja
-
>
Menag Mesti Klarifikasi Soal Afirmasi Syiah-Ahmadiyah Agar Tak Salah Paham
-
>
PBNU Minta Menag Klarifikasi Soal Akan Afirmasi Syiah dan Ahmadiyah
Komentar
Berita Terkait
-
Suhu Panas Arab Saudi Bisa Mencapai 50 Derajat Celcius, Menteri Agama: Siapkan Fisik dan Mental Sebelum Berangkat Haji
-
Penumpang Kereta Api Saat Arus Mudik Lebaran 2022 Lampaui Kapasitas 100 Persen
-
Telkom Buntung Rp881 Miliar Investasi di GOTO, DPR: Kerugian Ini Patut Dipertanyakan
terpopuler
-
Soal Kasus Ustaz Abdul Somad, Mendagri Singapura Sebut Remaja 17 Tahun Terpengaruh Ajaran UAS Diduga Berisi Radikalisme
-
Tak Sengaja Bikin Jatuh Handphone Wartawan, Rossa Tunjukkan Sikap yang Bikin Publik Terpesona: Terbaik, Teh Ocha
-
Reaksi Kocak Ridwan Kamil Usai Wajahnya Dibilang Mirip Suami Maudy Ayunda
-
Ogah jadi Pj Gubernur DKI Gantikan Anies, Kapolda Fadil Imran: Saya Tak Minat, Catat Itu!
-
Foto Ustaz Abdul Somad Diedit Mengenakan Pakaian Pastor, Warganet Murka: Tangkap Provokator Sara!