Suara.com - Dalam situs resmi ASEAN disebutkan, negara-negara anggota ASEAN, berdasarkan tanggal menjadi anggota, adalah Indonesia (8 Agustus 1967), Malaysia (8 Agustus 1967), Singapura (8 Agustus 1967), Thailand (8 Agustus 1967), Filipina (8 Agustus 1967), Brunei Darussalam (8 Januari 1984), Vietnam (28 Juli 1995), Laos (23 Juli 1997), Myanmar (23 Juli 1997), dan Kamboja (30 April 1999). Mari kita kenali profil negara ASEAN tersebut.
1. Indonesia
Indonesia adalah negara berkepulauan terbesar di Asia Tenggara. Indonesia berada di antara dua daratan benua Asia dan Australia, serta di antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Sejarah Indonesia dipengaruhi oleh bangsa-bangsa lainnya.
Kepulauan Indonesia menjadi wilayah perdagangan penting sejak abad ke 7, pada jaman Kerajaan Sriwijaya, kerajaan Hindu-Buddha berpusat di Palembang. Indonesia juga merupakan anggota dari PBB dan juga anggota dari organisasi negara KAA, APEC, OKI, G-20 dan OECD. Kepala negara Indonesia bergelar presiden dan ibukota Indonesia ialah Jakarta.
2. Malaysia
Malaysia merupakan negara federal. Terdiri atas 13 negara bagian dan tiga wilayah federal di Asia Tenggara. Ibu kotanya Kuala Lumpur sedangkan Putrajaya menjadi pusat pemerintahan federal.
Negara Malaysia terbagi dalam dua kawasan oleh Kepulauan Natuna yakni Malaysia Barat dan Malaysia Timur. Kepulauan Natuna sendiri merupakan kepulauan yang masuk wilayah Indonesia di Laut Tiongkok Selatan. Kepala Negara Malaysia adalah seorang Raja bergelar sultan.
3. Singapura
Profil negara ASEAN Singapura dapat dilihat di situs resminya. Dipaparkan bahwa Singapura merupakan negara pulau di lepas ujung selatan Semenanjung Malaya, di utara Khatulistiwa di Asia Tenggara. Singapura menjadi negara pusat keuangan terdepan ketiga di dunia dan merupakan negara dengan kota dunia kosmopolitan.
Baca Juga: Larangan Warga Asing Masuk Indonesia Diperpanjang sampai 28 Januari
Singapura memainkan peran penting dalam perdagangan dan keuangan Internasional. Singapura merupakan negara republik parlementer. Tampuk kekuasaan eksekutif Singapura dipegang oleh Perdana Menteri Singapura.
4. Thailand
Thailand merupakan sebuah negara di Asia Tenggara yang berbatasan dengan Laos dan Kamboja di timur, Malaysia dan Teluk Siam di selatan, serta Myanmar dan Luat Andaman di barat. Kerajaan Thailand dulu dikenal dengan nama Siam sampai tanggal 11 Mei 1949.
Politik konstitusi Thailand di bawah konstitusi Raja Konstitusional dengan Perdana Menteri sebagai kepala negara dan ahli waris Raja sebagai kepala negara. Raja Thailand memiliki kekuasaan langsung di bawah konstitusi sekaligus merupakan pelindung Buddhisme Kerajaan Thailand dan lambang jati diri dan persatuan bangsa.
5. Filipina
Filipina merupakan negara republik di Asia Tenggara. Negara ini merupakan negara kepuluauan di lingkar pasifik barat. Warga negaranya mengembangkan sistem bercocok tanam padi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Pemerintah Siapkan Penghapusan Utang untuk UMKM Korban Bencana, Cek Syaratnya!
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Yusril Sebut Batas Kritik dan Hinaan di KUHP Baru Sudah Jelas
-
Update Terbaru Kompleks Haji Indonesia di Arab Saudi, Siap Meluncur Tahun Ini
-
Rugikan Negara Rp16,8 Triliun, Isa Rachmatarwata Dipenjara 1,5 Tahun
-
'Raja Bolos' di MK: Anwar Usman 113 Kali Absen Sidang, MKMK Cuma Kirim Surat Peringatan
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
AS Ancam 'Serang' Iran, Senator Sebut Rezim Teheran Mirip dengan Nazi