Suara.com - Sejumlah warga korban banjir di RW 4 Kelurahan Cipinang Melayu, Jakarta Timur meminta Gubernur DKI Jakarta membuktikan pernyataannya, yang menyebut kawasan itu telah bebas banjir.
“Harus dibuktikan, (Anies) jangan omongan doang,” kata Lina salah satu warga di Kelurahan Cipinang saat ditemui Suara.com, Senin (22/2/2021).
Lina mengatakan, akibat banjir yang terjadi di daerah tempat tinggalnya membuatnya kesusahan saat musim penghujan tiba.
“Yang merasa susahkan kami, sampai baju enggak punya, sampai dikasih-kasih orang,” ujarnya.
Sependapat dengan Lina, warga lainnya, Rini juga meminta Anies membuktikan pernyataan itu.
“Kemarin buktinya masih banjir. Kami sih berharap bebas banjir itu terbukti. Kalaupun tidak jangan tinggi airnya jangan sampai kayak kemarin lah,” ujarnya.
Banjir yang menggenangi RW 4 Kelurahan Cipinang Melayu sejak Jumat (19/2), kini sudah surut. Banjir di kawasan Cipinang Melayu yang disebabkan luapan aliran Kali Sunter karena intensitas hujan tinggi, saat banjir terjadi ketinggian air sempat mencapai 3-4 meter, lalu perlahan surut pada Minggu sore sekitar 50 sentimeter.
Bahkan, perempuan paruh baya bernama Maryati meninggal dunia akibat terjebak saat rumahya terendam banjir di Cipinang Melayu.
Salah satu warga bernama Siti mengatakan, air perlahan mulai surut sejak Minggu sore (21/2) sekitar pukul 16.00 WIB, lalu sekitar jam 22.00 WIB banjir mengering.
Baca Juga: Pak Anies, Warga Cipinang Melayu Butuh Bantuan Vitamin dan Obat Pascabanjir
“Jam empat sore kalau di dalam rumah-rumah warga air sudah surut, tapi di jalanan masih ada genangan air. Benar-benar surut itu sekitar jam sepuluh malam,” kata Siti saat ditemui Suara.com.
Bebas Banjir Versi Anies
Diketahui, kawasan RW 04 Cipinang Melayu sempat diklaim Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terbebas dari banjir. Hal itu diketahui berdasarkan unggahan Anies dari akun Instagramnya.
Ia mengunggah foto perbandingan saat tahun 2017 ketika banjir dengan sekarang. Tampak Anies dalam foto itu dipeluk oleh seorang ibu bernama Rusmiati sambil tergenang banjir setinggi pinggangnya.
Di unggahan yang sama tampak ada foto Anies masih bersama Rusmiati tak lagi kebanjiran.
"Kita semua patut bersyukur karena warga kawasan RW 04 dan RW 03 Cipinang Melayu bisa merasakan musim penghujan tanpa kebanjiran,” ujar Anies dalam keterangan instagramnya.
Berita Terkait
-
Kelar Jadi Gubernur DKI Jakarta, Anies: Biarkan Kerja Nyata yang Bicara
-
Pamit Dari Balai Kota, Anies Baswedan Pulang ke Rumah Naik Vespa
-
Begini Momen Anies Baswedan di Hari Terakhir Menjabat Gubernur DKI Jakarta
-
Anies Baswedan Pamit Kepada Warga Jakarta di Balai Kota
-
Anies Baswedan Resmikan Halte Transjakarta Bundaran HI
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
OJK Pastikan Reformasi Pasar Modal Tetap Berjalan di Tengah Transisi Kepemimpinan
-
Pembangunan Huntara Terus Dikebut, 4.263 Unit Rampung di 3 Provinsi Terdampak Bencana
-
Prabowo Temui Sejumlah Tokoh yang Disebut Oposisi di Kertanegara, Bahas Korupsi hingga Oligarki
-
DLH DKI Pastikan RDF Plant Rorotan Beroperasi Aman, Keluhan Warga Jadi Bahan Evaluasi
-
Wamensos Agus Jabo Tekankan Adaptivitas Siswa Sekolah Rakyat Hadapi Perubahan Zaman
-
Belum Jadi Kader Resmi, Jokowi Disebut Sudah Ajak Relawannya untuk Masuk PSI
-
PDIP Sarankan Beberapa Langkah untuk Respons Merosotnya IHSG dan Mundurnya Pejabat BEI-OJK
-
Kunjungi SRMP 1 Deli Serdang, Gus Ipul Pastikan Sekolah Rakyat Ramah Disabilitas
-
Ahmad Muzani di Harlah NU: Bangsa Ini Berutang Jasa pada Kiai dan Santri
-
Sesuai Arahan Presiden, Gus Ipul Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Banjir Deli Serdang