Suara.com - Seorang calon ayah di Amerika tewas secara tragis saat mengungkap jenis kelamin bayi yang ada dalam kandungan istrinya. Menurut polisi, Christoper Pekny tewas oleh perangkat yang ia buat sendiri.
Menyadur New York Post Rabu (24/02), Christopher Pekny menyiapkan sebuah perangkat yang akan meramaikan pesta pengungkapan jenis kelamin anaknya. Namun perangkat tersebut meledak hari Minggu.
Christopher Pekny tewas dalam kejadian itu, ungkap kepolisian kota Liberty Catskills.
Selain Christopher, adiknya yang bernama Michael Pekny juga terluka dalam insiden tersebut dan mendapat perawatan di Garnet Medical Center di Middletown.
Restoran 'Robin Hood Dinner' yang dimiliki keluarga besar Pekny sejak tahun 1980-an mengumumkan berita duka ini di laman Facebook mereka.
"Kami sangat sedih dan harus memberi tahu Anda semua tentang kehilangan Christopher yang kami cintai dan tercinta. Kami menghargai cinta dan dukungan yang telah ditunjukkan oleh kalian semua."
BBC melaporkan perangkat itu terdiri dari semacam pipa, tanpa memberikan rincian lebih lanjut.
Kakak tertua Christopher, Peter Pekny Jr, menggambarkan insiden ini sebagai 'kecelakaan paling aneh yang pernah saya bayangkan'. Dia tidak tahu apa yang memicu ledakan itu.
Bagi sebagian masyarakat, mengungkapkan jenis kelamin bayi adalah saat yang peling ditunggu sehingga banyak yang menyiapkan pesta untuk momen ini.
Baca Juga: Baby Shower Rusuh, Pria Ini Ungkap Istrinya Mengandung Anak Selingkuhan
Umumnya, mereka akan menyiapkan kembang api atau granat asap untuk meramaikan acara, namun belakangan, ini sering menjadi bumerang yang justru mencederai si empunya pesta.
Seorang pria dari Michigan tewas awal bulan ini setelah terkena pecahan peluru dari perangkat jenis meriam 'kecil' yang ditembakkan selama baby shower, kata polisi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB
-
Bukan Tax Amnesty, Kejagung Cekal Eks Dirjen dan Bos Djarum Terkait Skandal Pengurangan Pajak
-
Menhaj Irfan Siapkan Kanwil Se-Indonesia: Tak Ada Ruang Main-main Jelang Haji 2026
-
Tembus Rp204 Triliun, Pramono Klaim Jakarta Masih Jadi Primadona Investasi Nasional