Suara.com - Selama bulan Ramadhan terjadi 10 kasus pencurian di kawasan Universitas Trunojoyo, Madura, dan tujuh kasus di antaranya telah dilaporkan ke kantor polisi Bangkalan.
Dari tujuh kasus yang dilaporkan, belum ada yang terungkap dan hal ini membuat mahasiswa merasa tidak aman berada di lingkungan kampus.
Berangkat dari kasus tersebut, sejumlah mahasiswa demonstrasi ke Polres Bangkalan, Kamis (29/4/2021), kemarin, untuk mendorong polisi segera menangani kasus-kasus pencurian selama bulan Ramadhan.
Mahasiswa bernama Moh. Umar mengatakan, “Sampai saat ini belum ada perkembangan dari semua kasus yang sudah dilaporkan, bagaimana kami merasa aman?”
Mahasiswa menuntut polisi secepatnya mengusut tuntas semua kasus pencurian.
Pengamanan ingkungan kampus, menurut dia, harus ditingkatkan karena semenjak pandemi Covid-10 dan menjelang Lebaran, kawasan kampus menjadi sepi.
“Jangan sampai karena sepi itu menjadi kesempatan bagi para pelaku untuk terus melancarkan aksinya. Kami butuh adanya keamanan dan perlindungan dari pihak kepolisian,” ujarnya.
Umar mengatakan kalau polisi tidak mampu menyelesaikan kasus pencurian, "Silakan mundur.”
Kapolres Bangkalan AKBP Didik Hariyanto mengatakan semua laporan masih diusut.
Baca Juga: Hati-hati! Pura-pura Nagih Utang, Begini Modus Baru Pencurian Motor Serang
“Untuk tim khusus nanti akan kami bentuk. Saat ini upaya patroli terus dilakukan dan kami juga fokus untuk pengamanan pilkades, jadi setelah itu selesai tim akan kami siapkan,” katanya dalam laporan Beritajatim.
Menurut dia perlu peran serta anggota masyarakat untuk mencegah pencurian, terutama menjelang Lebaran.
Berita Terkait
-
Bukan Sekadar Penghubung: Rahasia di Balik Megahnya Jembatan Suramadu
-
Kurir Ekspedisi Terlibat Sindikat Curanmor Lintas Provinsi! Kirim Motor Curian Pakai STNK Palsu
-
Apes! Angkut 3 Motor Curian Lewat Tol, Komplotan Maling Ini Malah Dicokok Rombongan TNI
-
Nekat Lawan Polisi Pakai Golok, Detik-detik Berdarah 2 Pemuda di Koja Didor di Tempat!
-
Agak Laen! Ayah-Anak Kompak jadi Maling, Sudah 17 Kali Gasak Motor
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Keluarga Tahan Banting Anti Mogok, Mulai Rp 60 Jutaan
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Muncul Dugaan Kasus Trans7 vs Ponpes Lirboyo untuk Tutupi 4 Kasus Besar Ini
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
Terkini
-
Klaim Program MBG 99,99 Persen Berhasil, Prabowo Sebut Kasus Keracunan Siswa Dibesar-besarkan!
-
Klaim Dicontek 112 Negara, Prabowo Puji-puji Program MBG: Sebagian Besar Ikut Contoh Kita
-
Prabowo Iri Anak Muda Dimanjakan AI: Zaman Saya Gak Ada ChatGPT, Enak Sekali Kalian Ya
-
Elite Golkar Puji Satu Tahun Kepemimpinan Prabowo-Gibran, Begini Katanya
-
'Tot tot Wuk wuk' saat Macet, Sopir Pajero Berpelat 1253-04 Malah Pamerin Muka: Mau Diviralin Ya?
-
100 Perawat Jawa Tengah Dapat Beasiswa Penuh ke Eropa, Kuota Langsung Penuh dalam Waktu Singkat
-
HUT ke-61 Golkar Usung Solidaritas Sosial: Bagi 500 Ribu Sembako hingga Doa Lintas Agama
-
Kemendagri Beberkan 'Penyakit Kronis' Demokrasi: Politik Uang Merajalela Akibat Banyak Warga Miskin!
-
Ungkit Empati Mahasiswa Unud Bully Kematian Timothy, Prof Zubair Djoerban: Mereka Sudah Mati Rasa?
-
HIMASOS Unud Desak Sanksi Tegas untuk Mahasiswa yang Berkomentar Keji Pada Almarhum Timothy