Suara.com - Unit Pengelola Angkutan Sekolah Dinas Perhubungan Jakarta telah mengevakuasi sebanyak 45 pemudik yang positif COVID-19 berdasarkan hasil tes usap antigen ke Wisma Atlet.
Kepala UPAS Dinas Perhubungan Jakarta Ali Murthado mengatakan UPAS dilibatkan dalam proses evakuasi pemudik dalam rangka pemantauan arus balik mudik untuk mencegah penyebaran COVID-19.
"Sejak tanggal 16 Mei sampai 21 Mei 2021 pukul 19.00 WIB sudah 45 pemudik yang kita evakuasi ke RSD Wisma Atlet," kata Ali Murthado di Jakarta dalam laporan Antara, Sabtu (22/5/2021).
Ali Murthado mengatakan juga mengevakuasi sejumlah pemudik positif COVID-19 ke beberapa tempat seperti satu pemudik ke Puskesmas Karawang, dua ke RS Duren Sawit, empat pemudik ke Tempat Isolasi Terminal Terpadu Pulogebang, dan satu pemudik ke Puskesmas Kebon Jeruk.
Jumlah tersebut merupakan akumulasi pemudik yang terjaring pemeriksaan tes usap antigen di tol Jakarta-Cikampek KM 34, Kedung Waringin, Kabupaten Bekasi, Terminal Terpadu Pulogebang, Terminal Kalideres, Terminal Kampung Rambutan dan posko kesehatan tes usap antigen di tingkat kecamatan DKI Jakarta.
Ali mengatakan, pihaknya mengerahkan sebanyak 14 unit bus sekolah untuk evakuasi pemudik positif COVID-19. Selama proses evakuasi, para awak bus juga dibekali dengan alat perlindungan diri lengkap.
"Ada 14 unit dan 28 awak bus yang kita kerahkan untuk evakuasi pemudik reaktif Covid-19 ke RSD Wisma Atlet dan tempat isolasi khusus," ujarnya.
Sementara itu dalam laporan jurnalis Suara.com, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Jakarta mengumumkan sebanyak 17.623 orang telah kembali ke Jakarta hingga pukul 10.45 WIB tadi.
Warga non pemudik yang memasuki Ibu Kota sebanyak 9.537 orang sehingga secara keseluruhan jumlah orang yang memasuki Jakarta sebanyak 27.160 orang.
Baca Juga: Pembajak Bus Sekolah Turunkan Anak SD karena Banyak Tanya
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo
-
KPK Geledah Kantor DJP, Amankan Dokumen dan Uang 8.000 SGD
-
Dede Yusuf Jelaskan Makna 'Matahari Satu' SBY: Demokrat Satu Komando di Bawah AHY
-
Tragis! Tiga Warga Cilincing Tersengat Listrik di Tengah Banjir Jakarta Utara
-
IKN Nusantara: Narasi Kian Meredup Meski Pembangunan Terus Dikebut?
-
Kejaksaan Agung Mutasi 19 Kepala Kejaksaan Negeri di Awal Tahun
-
KPK Ungkap Petinggi PBNU Diduga Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji
-
Fahri Hamzah: Pilkada Lewat DPRD Diskusi Efisiensi, Jangan Terlalu Curigai Prabowo
-
Sekolah Tanpa Hukuman? Begini Arah Baru Disiplin ala Abdul Muti
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Jaga Kesehatan dan Kebersihan dengan 10 Tips Ini