Suara.com - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mewanti-wanti anggota DPR agar tidak mengantuk, apalagi sampai tertidur saat mengikuti rapat. Peringatan itu disampaikan Dasco dalam Rapat Paripurna DPR ke-19 Masa Persidangan V tahun sidang 2020-2021.
Adapun Dasco memperingati anggota DPR untuk tidak mengantuk, menyusul adanya seorang anggota DPR yang kedapatan tertidur lelap di rapat paripurna pada 20 Mei 2021.
Sementara dalam rapat paripurna hari ini, Dasco meminta anggota DPR mendengarkan penyampaian pandangan fraksi-fraksi atas penyampaian pemerintah terhadap Kerangka Ekonomi Makro (KEM) dan Pokok-Pokok Kebijakan Fiskal (PPKF) RAPBN Tahun Anggaran 2022. Pasalnya pandangan yang disampaikan fraksi-fraksi dibuat dengan sungguh-sungguh sehingga jangan sampai diabaikan.
"Ini memang berat, saya pikir merancangnya ini memakan waktu yang panjang dan lelah. Namun biar bagaimana teman-teman yang di sidang tetap waspada jangan sampai mengantuk," kata Dasco saat memimpin jalannya rapat paripurna, Selasa (25/5/2021).
Lebih dari itu, Dasco tidak ingin jika ada anggota DPR yang kedapatan atau bahkan tertangkap kamera wartawan sedang mengantuk di dalam ruang sidang. Pesan yang disampaikan pimpinan itu malah membuat para anggota DPR yang hadir secara fisik tergelak-gelak.
"Karena itu kamera saya lihat dari tadi, jangan sampai masuk koran karena gara gara ngantuk," ujar Dasco.
Anggota DPR Lagi Tidur
Momen anggota DPR RI tertidur saat bekerja kembali terjadi. Kali ini, seorang pria anggota DPR tampak tertidur pulas selama rapat paripurna DPR ke-18 masa persidangan V tahun 2020-2021 di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (20/5/2021).
Dikutip dari ANTARA, rapat tersebut beragendakan mendengarkan tanggapan pemerintah terhadap kebijakan kerangka ekonomi makro dan pokok-pokok kebijakan fiskal (KEM dan PPKF) RAPBN TA 2022.
Baca Juga: Tak Ingin Dikasihani, Emak-emak Usir Anggota DPR RI Dedi Mulyadi
Namun di tengah pembahasan, seorang anggota DPR tampak duduk sambil tertidur pulas. Ia berpenampilan rapi dengan menggunakan kemeja putih dan jas hitam yang dilengkapi dasi merah.
Anggota DPR itu juga turut mengalungkan sehelai kain tradisional di lehernya. Iapun tertidur dengan masih mengenakan masker berwarna hitam.
Masih belum diketahui identitas anggota DPR itu karena wajahnya yang tertutup masker. Kendati demikian, aksi tidurnya itu tentu menjadi sorotan.
Apalagi, dalam rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPR Puan Maharani, hadir pula Menteri Keuangan RI Sri Mulyani.
Kehadiran Sri Mulyani dalam rapat paripurna itu untuk menyampaikan rancangan ekonomi makro di Indonesia pada tahun 2022. Dalam pidatonya, Sri Mulyani mengusulkan target pertumbuhan ekonomi bisa mencapai 5,2-5,8 persen tahun depan.
"Pemerintah mengusulkan kisaran indikator ekonomi makro untuk penyusunan RAPBN 2022 adalah pertumbuhan ekonomi 5,2-5,8 persen," kata Sri Mulyani dalam Rapat Paripurna, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (20/5/2021).
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Bukan soal Whoosh, Ini Isi Percakapan Dua Jam Prabowo dan Ignasius Jonan di Istana
-
KontraS Pertanyakan Integritas Moral Soeharto: Apa Dasarnya Ia Layak Jadi Pahlawan Nasional?
-
Viral Pria Gelantungan di Kabel Jalan Gatot Subroto, Ternyata Kehabisan Ongkos Pulang Kampung
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang