"Romantis. Ganteng. Tulisan bagus. Perfect," tutur warganet.
10 Cara Menjaga Ikatan Cinta Agar Tetap Harmonis dengan Pasangan
Menjalin ikatan cinta bukan hal yang mudah dan selalu dipenuhi bunga-bunga. Dibutuhkan pengertian antarpasangan agar ikatan tersebut dapat berjalan dengan baik.
Terdapat beberapa tips menjaga ikatan cinta tetap harmonis dengan pasangan berikut ini.
1. Komunikasi
Komunikasi menjadi faktor yang sangat penting untuk menjaga hubungan dengan pasangan. Penelitian mengungkapkan, komunikasi lebih penting daripada komitmen. Komunikasi akan membentuk hubungan yang sehat dan terhindar dari konflik.
Hal itu karena komunikasi membuat pasangan terbuka satu sama lain. Selain itu, dengan komunikasi, ikatan cinta pasangan juga akan semakin erat. Komunikasi juga membuat rasa bahagian karena dapat diartikan sebagai rasa perhatian satu sama lain.
2. Jangan lupakan hal-hal sederhana
Terkadang dalam hubungan, rasa nyaman membuat berbagai hal sederhana terlupakan. Misalnya, ucapan tolong dan terima kasih. Kedekatan antara keduanya terkadang lupa untuk mengucapkan kata-kata tersebut. Padahal, dengan kata-kata tersebut dapat membuat pasangan merasa dihargai.
3. Lakukan olahraga bersama
Studi menunjukkan, pasangan yang berolahraga bersama tidak hanya lebih sehat, tetapi membuat ikatan cinta lebih baik. Bagi pasangan yang sudah menikah, Psychology Today mengutip beberapa penelitian yang melaporkan, gejala gairah fisiologis akan meningkat karena melakukan olahraga bersama.
4. Pergi berlibur bersama
Liburan singkat akan membuat hubungan semakin erat. Selain itu, berlibur juga meningkatkan jiwa petualangan kedua pasangan sehingga saling memberikan energi yang positif. Pergi berlibur bersama juga baik untuk pikiran pasangan sehingga hubungan menjadi lebih harmonis. Berlibur bersama juga merupakan hal yang romantis bagi satu sama lain.
Baca Juga: Disembunyikan Pakai Sambal, Wujud Asli Ayam Bakar Ini Bikin Publik Ikutan Syok
5. Buat pasangan tertawa
Tertawa akan membuat tubuh menjadi rileks dan tenang. Selain itu, tertawa meningkatkan sistem kekebalan dan melepaskan endorfin. Pakar tawa Lesley Lyle, penulis buku Laugh Your Way To Happiness mengatakan, tersenyum dan tertawa akan membuat tubuh merasa lebih baik.
Ketika dalam suatu hubungan dapat membuat tertawa satu sama lain, itu akan membantu keduanya menyebarkan energi positif untuk mereka. Energi positif tersebut yang membuat pasangan nyaman.
6. Makan bersama
Melakukan kegiatan bersama akan membuat hubungan menjadi lebih dalam. Salah satu cara menghabiskan waktu yaitu dengan makan bersama. Makan bersama pasangan akan membuat suasana hati menjadi tenang apalagi jika diikuti dengan pembicaraan yang menyenangkan.
7. Seks adalah hal yang penting
Seks sangat membantu membuat ikatan cinta menjadi lebih intim dan harmonis. Untuk pasangan yang sudah menikah, berhubungan seks akan membuat rasa cinta semakin besar di antara keduanya. Di sisi lain, seks juga baik untuk kesehatan fisik dan jiwa.
Dalam buku How One Couple Turned Off the TV and Turned On Their Sex Lives for 101 Days (No Excuses!) yang ditulis Douglas Brown, dikatakan berhubungan seks setiap hari tidak hanya mengurangi ketegangan antara pasangan, tetapi juga membuat mereka semakin dekat.
8. Cobalah ganti peran sekali-kali
Mengganti peran satu sama lain dapat membantu pasangan menjaga hubungan satu sama lain. Misalnya, kebiasaan membuat sarapan dilakukan oleh istri. Namun, coba sesekali suami yang membuatnya. Hal itu akan membentuk rasa apresiasi terhadap satu sama lain.
Berita Terkait
-
Disembunyikan Pakai Sambal, Wujud Asli Ayam Bakar Ini Bikin Publik Ikutan Syok
-
Iseng Beli Masker Online 30 Ribuan, Wanita Tak Menyangka yang Datang Puluhan
-
Heboh Sikap Yuni Shara Izinkan Anaknya Nonton Film Porno, Tuai Kontroversi
-
Viral Bocah Ikuti Kelas Online dari Pinggir Jalan, Langsung Direspons Komisi Komunikasi
-
Video Bocah Salat Sambil Merokok Viral, Warganet: Entar Nangis
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group