Suara.com - Permadi Arya alias Abu Janda dikabarkan terpapar positif Covid-19 varian baru. Hal itu menjadi perhatian publik, bahkan kabar Abu Janda positif covid ini ramai mendapatkan sorotan.
Dugaan bahwa Abu Janda terpapar Covid-19 diumumkan oleh dirinya sendiri melalui platform media sosial. Ia mengunggah sebuah foto yang menunjukkan tangan sedang diinfus.
Tak hanya itu, dalam keteranganya, ia juga menuliskan kata “ISOMAN” (isolasi mandiri) dilengkapi dengan tambahan “day#5”.
Dalam postingannya itu, Abu Janda menulis cukup panjang lebar terkait kondisi yang tengah dialaminya. Bahkan ia menyebut varian baru lebih ganas.
"Varian baru ini lebih ganas karena dia airborne berterbangan di udara sudut-sudut ruang publik, di luar pagar rumahmu. Serangannya lebih brutal karena dia bermutasi di dalam tubuh orang-orang yang telah divaksin, ya pisau bermata dua," tulis Abu Janda.
Rupanya unggahan Abu Janda tersebut mendapatkan cibiran dari akun Twitter milik Joel Ficard @sociotalker. Ia membantah ucapan Abu Janda yang menyebut covid varian baru dapat memaparkan melalui udara.
"Jadi gini om Abu Janda, varian baru lebih ganas bukan karena airborne. Varian lama juga udah airborne sebenarnya. Varian baru sekarang lebih ganas karena dapat masuk ke dalam sel manusia dalam jumlah yang lebih banyak dan bereplikasi berlipat-lipat kali," cuit akun @sociotalker seperti dikutip Suara.com, Selasa (6/7/2021).
Kemudian, Joel mengkritisi ucapan Abu Janda yang menyebut Covid-19 dapat bermutasi dalam tubuh manusia yang sudah divaksin. Menurutnya Abu Janda telah keliru.
"Ente juga salah soal virus bermutasi dalam tubuh manusia yang sudah divaksin. Yang benar adalah varian baru dapat mengecoh antibodi yang dihasilkan oleh vaksin. Mutasi virus sih dapat terjadi setiap saat dalam proses penularan. Anyway, get well soon and get your info checked," imbuhnya.
Baca Juga: Beredar Kabar Abu Janda Positif Covid-19 varian Baru, Seranganya Brutal
Berita Terkait
-
Beredar Kabar Abu Janda Positif Covid-19 varian Baru, Seranganya Brutal
-
Abu Janda Disebut Positif Covid-19, Warganet Malah Aminkan Soal Ucapan Rela Masuk Neraka
-
Dikabarkan Positif Covid-19, Abu Janda Jelaskan Keganasan Varian Baru
-
Abu Janda Dikabarkan Positif COVID-19, Posting Isoman dan Lagi Diinfus
-
Ustadz Dasad Sebut Abu Janda Lebih Terhormat Dibanding Pejabat Korupsi
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?
-
Pakar Klarifikasi: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Hanya Rp300 Juta, Bukan Rp100 Miliar