Suara.com - Seorang pria menjadi bulan-bulanan warganet usai menyebut perselingkuhan dalam dunia pekerjaan merupakan hal yang biasa.
Pengakuan pria itu dimuat dalam video singkat di salah satu akun TikTok.
Awalnya, si pria mengomentari aksi perselingkuhan yang dilakukan oleh pramugara dan pramugari di sebuah maskapai penerbangan.
"Lihat berita perselingkuhan pramugara dan pramugari. To be honest, it's just something common. Dalam dunia kerja perselingkuhan adalah hal yang biasa," kata si pria seperti dikutip Suara.com, Selasa (27/7/2021).
Ia mengaku juga pernah terlibat perselingkuhan dengan istri rekan kerjanya yang telah menikah.
Ia selalu mencuri-curi waktu dan momen yang pas untuk memadu kasih di kantor agar tidak ketahuan rekan kerjanya yang lain.
"Curi-curi momen ketika di kantor dan tidak ada yang melihat menjadi kenikmatan sendiri," ungkapnya.
Tak sampai di situ, ia juga mengaku saat menikmati momen saat ia ditugaskan dinas keluar kota dengan selingkuhannya itu.
Menurutnya, dinas luar kota menjadi momen bak bulan madu romantis yang dinikmati bersama selingkuhannya.
Baca Juga: Viral Mobil Parkir Bikin Heran Pemobil Lain, Wujudnya di Luar Dugaan
"Apalagi bila dapat tugas keluar kota berdua saja, seperti bulan madu. Selama rapih maka nikmatilah," tuturnya.
Pengakuan pria itu langsung viral di media sosial dan menjadi sorotan publik.
Banyak warganet geram dengan pengakuan si pria tersebut karena menganggap pengkhianatan cinta sebagai hal yang lumrah untuk dilakukan.
"Makanya setia itu cuma milik orang-orang yang tangguh," kata seorang warganet.
"Orang mengira selingkuh itu menantang padahal aslinya gampang. Jauh lebih menantang kalau bisa setia sama satu orang padahal di depan ada banyak godaan," ujar warganet lain.
"Setop menormalisasi hal yang salah," timpal warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Geger Jasad Pria Misterius di TPU Bekasi Barat, Diduga Korban Pembunuhan
-
Fahri Hamzah: Prabowo Satu-satunya Presiden Independen yang Tak Bisa 'Disetir'
-
Tragis! Banjir Cilincing Telan 3 Korban Jiwa, Anak Temukan Ayah-Ibunya Tewas Tersengat Listrik
-
Pedagang Cilok di Jakarta Barat Tega Tusuk Teman Seprofesi, Polisi Masih Dalami Motif
-
PDIP Ambil Posisi Penyeimbang, Pengamat Ingatkan Risiko Hanya Jadi Pengkritik
-
Gaji ASN Gorontalo Macet di Awal 2026, Ini Fakta-faktanya
-
Viral Ratusan Ton Bantuan Korban Banjir Bireuen Ternyata Menumpuk Rapi di Gudang BPBD!
-
Wajahnya Terekam Jelas! Begal Payudara Sasar Pelajar SMP di Jakbar, Korban Sampai Trauma
-
Dewas KPK Nyatakan Istri Tersangka Kasus K3 Bersalah, Dihukum Minta Maaf Secara Terbuka
-
Waspada! Ini 9 Daerah Rawan dan Langganan Banjir di Jakarta