Suara.com - Pebulu tangkis Apriyani Rahayu dipertemukan dengan sang ayah untuk pertama kali setelah pulang dari Olimpiade Tokyo. Momen pertemuan ini begitu mengharukan dan penuh tangisan.
Pertemuan ini terjadi di acara ROSI Spesial yang dibagikan akun YouTube KOMPASTV. Apriyani rupanya dikejutkan dengan kedatangan sang ayah tanpa sepengetahuan dirinya.
Dalam acara ini, Apriyani bersama rekannya, Greysia Polli menjadi bintang tamu. Tiba-tiba, ayahnya masuk di pertengahan acara dan membuat Apri terkejut.
Apriyani sendiri memang belum menemui sang ayah sejak menang medali emas di Jepang. Ia mengakui memang berniat untuk pulang, namun harus menjalani karantina terlebih dalu.
Pembawa acara pun menyambungkan telepon agar Apriyani bisa menghubungi ayahnya. Namun, tiba-tiba ayahnya naik ke panggung sambil memegang telepon.
Apriyani pun kaget melihat ayahnya datang jauh-jauh dari kampung halaman di Konawe, Sulawesi Tenggara.
Sang ayah tampak masuk ke ruangan dengan membawa sebuah kotak berisi hadiah. Kado diberikan atas kemenangan Apriyani di Olimpiade Tokyo.
Melihat sang ayah, Apriyani menghampiri dan menangis. Ia bersujud dan mencium kaki ayahnya. Suaranya bergetar sampai tersengal-sengal tidak sanggup berkata-kata.
Sementara ayahnya ingin berjongkok dan mencium kelapa putrinya. Ia juga berusaha mengangkat tubuh Apriyani agar bangkit lagi.
Baca Juga: Greysia / Apriyani Diguyur Bonus Rp5,5 Miliar dari Pemerintah
Sang ayah juga menangis tersedu-sedu di momen yang disaksikan secara live itu. Ia berusaha menenangkan Apriyani yang begitu terharu bertemu sang ayah.
Saat keduanya berpelukan, Greysia juga berusaha menenangkan rekannya. Ia dan pembawa acara hingga penonton hanya bisa membisu menyaksikan momen haru itu.
Perjalanan sang ayah menemui Apriyani ke Jakarta sendiri tidak mudah. Ia harus menjalani vaksinasi Covid-19 terlebih dahulu, yang menjadi syarat perjalanan udara.
Akhirnya, Apriyani melepas pelukannya. Sang ayah juga mencium pipi kanan dan kirinya dengan begitu bangga.
Selanjutnya, sang ayah membuka kado untuk Apriyani. Ternyata, kado itu merupakan potongan kayu yang digunakan Apriyani untuk bermain bulu tangkis saat kecil.
Sang ayah menceritakan Apriyani dulu sering bermain bulu tangkis bersama ibunya. Mendengar itu, Apriyani hanya tertawa.
Tag
Berita Terkait
-
Greysia / Apriyani Diguyur Bonus Rp5,5 Miliar dari Pemerintah
-
Jokowi Guyur Greysia-Apryiani Bonus Rp5,5 M: Apa Perlu Saya Sebut, Tapi Gak Apa-apa Ya
-
Diumumkan Jokowi, Berikut Nominal Bonus Atlet Peraih Medali Olimpiade Tokyo
-
Diejek karena Hamil di Usia 13, Wanita Ini Buktikan Tetap Bisa Lulus SMA Lebih Cepat
-
Rayakan Ulang Tahun Ibunya di Pemakaman, Aksi Wanita Ini Malah Dihujat Warganet
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ciptakan Ruang Aman Pascabencana, 'Zona Anak' Hadir di Aceh Tamiang
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Luka Lama di Tahun Baru: Saat Pesta Rakyat Jakarta Berubah Jadi Arena Tawuran
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor