Suara.com - Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan mulai melakukan gerakan door to door atau mendatangi dari rumah ke rumah warga untuk memberikan vaksinasi Covid-19 bagi warga lanjut usia/lansia.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Machli Riyadi saat pelaksanaan vaksinasi di daerah Murung Selong, Kelurahan Sungai Lulut, mengatakan upaya tersebut untuk mendekatkan langsung program vaksinasi Covid-19 ke masyarakat.
"Kami harus pakai transportasi sungai untuk sampai ke pemukiman warga sasaran vaksinasi," kata Riyadi di Banjarmasin, Kamis (9/9/2021).
Menurut dia, Murung Selong termasuk wilayah pinggiran kota, di mana harus diberi perhatian untuk penanganan Covid-19, khususnya vaksinasi bagi warga, terutama warga yang Lansia. Di sini, ungkap Machli Riyadi, pihaknya mendatangi langsung rumah ke rumah untuk memberikan vaksin kepada Lansia, salah satunya Ibu Jarniah yang sudah berusia 85 tahun.
"Setelah pihak tenaga kesehatan memeriksa beliau, dinyatakan bisa untuk divaksin," paparnya.
Tidak hanya Ibu Jarniah, ungkap Machli Riyadi, ada beberapa Lansia lagi yang berhasil divaksin, ini menambah capaian pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi lansia yang ditargetkan sebanyak 55 ribu.
Sebab, ungkap dia, hingga kini capaian vaksinasi Covid-19 bagi Lansia masih berkisar 20 persen, sehingga harus digenjot terus.
"Makanya saya minta puskesmas-puskesmas untuk melakukan door to door seperti ini," tuturnya.
Menurut Machli Riyadi, pemberian vaksinasi bagi Lansia ini sangat penting, karena para Lansia sangat rentan berat jika terpapar, hingga kekebalan kelompok harus dibangun.
Baca Juga: Cadangan Dana Pilkada 2024 Disepakati Rp 300 Miliar
Sebagaimana diketahui, penularan Covid-19 di Kota Banjarmasin masih tinggi, hingga masih diperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM level 4 hingga 20 September 2021.
Kasus Covid-19 di Kota Banjarmasin berdasarkan Dinkes Provinsi Kalsel totalnya sudah sebanyak 15.549 orang terpapar. Yang sudah sembuh sebanyak 14.530 orang dan meninggal dunia 494 orang. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Profil dan Rekam Jejak Suryo Utomo: Eks Dirjen Diperiksa Kejagung Buntut Kasus Korupsi Pajak
-
Analis Beberkan Peluang PKS-Demokrat Berkoalisi di 2029, Mau Usung Prabowo Lagi?
-
Waketum Beberkan Bukti SE Pencopotan Gus Yahya Palsu: Surat Resmi PBNU Harus Penuhi 4 Unsur
-
Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Bisa Bebas Kamis Besok Berkat Rehabilitasi Prabowo
-
Kejagung Ungkap Alasan Suryo Utomo Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Manipulasi Pajak
-
Sosok Kerry Adrianto Riza, Putra 'Raja Minyak' Bantah Korupsi Rp285 T: Ini Fitnah Keji!
-
Gus Tajul kepada Gus Yahya: Kalau Syuriah PBNU Salah, Tuntut Kami di Majelis Tahkim
-
DPRD DKI Coret Pasal Larangan Jual Rokok 200 Meter dari Sekolah, Kemendagri Jadi Penentu
-
Mendagri Terima Penghargaan dari Detikcom: Berhasil Dorong Pertumbuhan dan Stabilitas Ekonomi Daerah
-
Anggota DPRD Bekasi Diduga Keroyok Warga di Restoran, Korban Dipukul Botol hingga Dihajar Kursi!