Suara.com - Video curhat MUA mengungkap salah satu ketakutan saat merias pengantin viral di TikTok. Dalam video viral ini tampak seorang yang berprofesi sebagai make up artist berada dalam situasi 'menakutkan'.
Dirinya merekam detik-detik menegangkan area yang seharusnya menjadi zona sakralnya diserbu para ibu.
Situasi semakin mencekam ketika ibu-ibu mulai membuka dan mencoba satu per satu alat rias yang menjadi 'senjata' MUA.
Video viral ketakutan MUA ini dibagikan oleh salah satu akun TikTok dan sudah viral sampai FYP di Tiktok.
"Kabari kalau FYP, sekalian tolong ibunya siapa ini dikondisikan. #rusuh #rusuhbanget #kondangan #viral #fyp," tulis MUA sebagai keterangan TikTok seperti dikutip dari BeritaHits.id, Senin (13/9/2021).
Dalam video, MUA membagikan momen saat dirinya datang ke rumah pengantin yang menjadi kliennya. Sang MUA lantas mengeluarkan seluruh peralatan riasnya di salah satu ruangan.
Ruangan itu dipenuhi dengan emak-emak yang penasaran dengan alat rias. Mereka tampak membuka dan menjajal alat-alat rias itu.
Di sinilah MUA mengungkap ketakutan terbesarnya saat make up pengantin. Ternyata, ia sangat takut diserang emak-emak yang meminta lipstick.
"Yang ditakutkan MUA saat ngerias pengantin. Serangan ibu-ibu minta lipstick," tulis MUA dalam video dengan emoji menangis.
Baca Juga: Bikin Merinding! Kisah Anak Kehilangan Ortu di Hari yang Sama: Cinta Sejati Memang Ada
Emak-emak itu memang tampak heboh menjajal satu per satu lipstick milik MUA. Mereka mencoba berbagai warna dengan santai.
Bahkan, emak-emak itu juga menghapus lipstick jika tidak memuaskan, lalu mencoba warna lain. Hal ini terus dilakukan sampai membuat MUA menjerit dalam hati.
MUA mengatakan, situasi ini tentu membuat semua MUA akan menangis. Bagaimana tidak, alat rias itu sangat mahal dan hanya diperuntukkan bagi pengantin yang menjadi kliennya.
Sementara emak-emak itu justru dengan santai mengoleskan lipstick di bibir mereka berkali-kali. Apalagi, emak-emak itu juga tidak benar-benar merias melainkan hanya menjajal.
"Semua MUA menangis melihat ini," sahut sang MUA.
MUA juga mengeluhkan aksi emak-emak itu sulit terbendung. Pasalnya, emak-emak itu tidak berhenti menjajal lipstick meski telah dihampiri suami mereka.
Berita Terkait
-
Warga Malaysia Bikin Geger di Apartemen Paris Gara-gara Durian, Netizen: Coba Goreng Ikan Asin
-
Viral! Netizen Salfok dengan Peringatan soal Air Hujan Tercemar: Siapa yang Mau Mangap Saat Gerimis?
-
Rekaman CCTV Detik-detik Pendopo FKIP Unsil Ambruk Viral, 16 Mahasiswa Terluka
-
Profil Cucun Ahmad Syamsurijal, Anggota DPR yang Sebut MBG Tidak Perlu Ahli Gizi
-
Komentar Nyinyir Soal Rahim Copot Viral, Dokter Irwin Lamtota Minta Maaf ke Dokter Gia Pratama
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Melihat 'Kampung Zombie' Cililitan Diterjang Banjir, Warga Sudah Tak Asing: Kayak Air Lewat Saja
-
Jakarta Dikepung Banjir: 16 RT Terendam, Pela Mampang Paling Parah Hingga 80 cm
-
Program SMK Go Global Dinilai Bisa Tekan Pengangguran, P2MI: Target 500 Ribu Penempatan
-
21 Tahun Terganjal! Eva Sundari Soroti 'Gangguan' DPR pada Pengesahan RUU PPRT: Aneh!
-
110 Anak Direkrut Teroris Lewat Medsos dan Game, Densus 88 Ungkap Fakta Baru
-
Jejak Hitam Eks Sekretaris MA Nurhadi: Cuci Uang Rp308 M, Beli Vila-Kebun Sawit Atas Nama Orang Lain
-
Jaksa KPK Ungkap Pertarungan Gengsi dengan Penasihat Hukum di Kasus Hasto Kristiyanto
-
Sebut Indonesia Darurat Bullying, Puan Siapkan Panggilan Menteri dan Tim Psikolog
-
Pembahasan KUHAP Diperkarakan ke MKD, Puan Sebut DPR Sudah Libatkan Banyak Pihak: Prosesnya Panjang
-
Adies Kadir Mulai Aktif Lagi, Puan Bilang DPR Tak Perlu 'Woro-woro'