Suara.com - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa menjalani proses fit and proper test untuk menjadi Panglima TNI di Komisi I DPR RI, Kompleks Parlemen, Sabtu (6/11/2031).
Sebelum memasuki ruangan, Andika mengaku telah mendapatkan ucapan selamat dari Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto yang bakal memasuki masa pensiunnya pada November 2021.
Andika sempat diberondong pertanyaan oleh awak media sebelum menjalani fit and proper test, termasuk soal wejangan yang diberikan oleh Hadi. Meski tidak menjawab sesuai dengan pertanyaan yang dimaksud, Andika mengungkapkan kalau dirinya sudah mendapatkan ucapan dari Hadi.
"Pak Hadi dinas luar dan sudah juga mengucapkan selamat. Ya, pokoknya semoga sukses gitu, ya, itu kata beliau," kata Andika.
Andika sendiri mengaku bakal menghadapi fit and proper test dengan apa adanya. Ia mendapatkan waktu singkat untuk menyampaikan visi dan misinya di depan anggota Komisi I DPR RI.
Pada penyampaiannya, Andika menuturkan kalau TNI adalah kita. Maksud Andika ialah TNI tidak dipisahkan dari masyarakat.
"Saya memilih TNI adalah kita. Memang sangat singkat sekali tetapi justru saya ingin masyarakat Indonesia dan internasional TNI adalah kita bagian dari mereka," kata Andika.
Andika lantas mengungkapkan kalau pihaknya bisa saja bekerja secara profesional. Akan tetapi, ia juga menginginkan masyarakat bisa melihat TNI sebagai organisasi yang apa adanya dengan segala kekurangan namun tetap melakukan perbaikan.
"Tapi kita dengan keadaan kita enggak bisa berbuat apa-apa, tetap banyak yang bisa lakukan,karena memang sebagai orang yang pasti punya cara yang berbeda misalnya mengejar kita selesaikan dan kita dikejar," ujarnya.
Baca Juga: Jalani Uji Kelayakan Calon Panglima TNI, KSAD Jenderal Andika Perkasa Paparkan Visi - Misi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Jakarta Tambah 40 e-TLE Handheld Presisi, Polisi Perluas Penindakan Digital di Jalan Raya
-
Walhi Ungkap Parahnya Bencana Ekologis Aceh Tamiang, Negara Baru Hadir Sepekan Kemudian
-
DPR Sesalkan Insiden Guru-Murid Saling Serang di Jambi: Sekolah Bukan Arena Tinju!
-
Pemerintah Cuma Mikir Cuan, JATAM: Sumatra Akan Tetap Diterpa Bencana Meski Tak Ada Hujan Ekstrem
-
Tak Ada Kata Maaf, Kasus Ijazah Palsu Jokowi yang Menjerat Eggi Sudjana Resmi Dihentikan Polisi
-
Iran Bergejolak, DPR Peringatkan 'Aktor Asing' dan Desak Pemerintah Siapkan Evakuasi WNI
-
Legislator PKS Dorong Pembahasan RUU Perampasan Aset Harus Transparan dan Junjung Tinggi HAM
-
Polisi Terbitkan SP3 untuk Eggi Sudjana dan Damai Lubis, Bagaimana dengan Roy Suryo?
-
Polda Metro Terbitkan SP3 untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis, Perkara Roy Suryo Cs Tetap Lanjut
-
Diduga Masturbasi di Bus TransJakarta, Dua Penumpang Diperiksa Polisi