Suara.com - Sebagai orang yang beriman, kita sepatutnya memohon pertolongan dan berdo'a kepada Allah SWT. Islam sendiri telah banyak mengajarkan umat tentang cara dan jalan-jalan menuju kesuksesan.
Melansir tayangan di kanal YouTube Muslim-Saluran Dakwah yang diunggah pada 15 April 2020, Syekh Ali Jaber ajarkan 4 amalan agar rezeki segala arah. Apa saja 4 amalan agar rezeki datang tersebut?
1. Sholat Tahajud
Syekh Ali Jaber menyebutkan bahwa sholat Tahajud di sepertiga malam merupakan amalan pertama jika ingin dikejar-kejar rezeki dari Allah SWT. Pasalnya, dalam waktu tersebut doa-doa yang kita panjatkan kepada Allah SWT akan lebih mudah terkabul.
2. Istighfar
Jika kita tidak mampu untuk melaksanakan sholat malam, cukup diganti dengan beristighfar di waktu sahur atau 3 menit menjelang waktu subuh. Syekh Ali Jaber mengungkapkan, bahwa sebaik-baiknya amalan adalah istiqomah dalam meminta ampunan Allah dengan membaca istighfar lebih lebih waktu sahur.
"Jadi boleh baca Al-Quran, boleh sholat malam, boleh berdzikir, boleh apapun. Tapi yang terbaik adalah istighfar", ungkap Syekh Ali Jaber.
Kemudian, Syekh Ali Jaber juga menyarankan bacaan istighfar yang paling diutamakan adalah membaca Sayyidul Istighfar. Bahkan, Syekh Ali Jaber juga menuturkan, bahwa Nabi Muhammad pernah bersabda, ketika seseorang membaca sayyidul istighfar, kemudian setelah itu ditakdirkan wafat, maka akan masuk surga.
3. Sedekah
Makna dari amalan yang satu ini adalah istiqamah dan melanggengkan sedekah, bukan soal berapa harta yang dikeluarkannya. Di mana dan kapanpun, besar atau kecil yang kita keluarkan untuk sedekah tidak dipermasalahkan oleh Allah SWT.
"Itu tidak jadi masalah besar maupun kecil, tapi bagi Allah tidak ada artinya besar atau kecil, karena kita tidak memberi pada Allah, Allah maha kaya. Tapi rahasia sedekah itu, kita terus-menerus sedekah, siang malam," Syekh Ali Jaber menjelaskan.
4. Berdzikir
Amalan agar rezeki datang yang terakhir menurut Syekh Ali Jaber adalah terus ingat Allah dengan memperbanyak berdzikir. Baik pada waktu pagi hari maupun petang, dan meski sekadar baca surat al-Ikhlas secara diulang-ulang.
Baca Juga: Satu Amalan Hebat Meraih Surga Menurut Ustadz Abdul Somad
"Walaupun baca surat pendek tapi diulangi berkali-kali tidak menjadi masalah", kata Syekh Ali Jaber.
Demikian 4 amalan agar rezeki datang menurut Almarhum Syekh Ali Jaber yang bisa kita coba lalukan.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
-
Siap Kaya Raya? 3 Zodiak Ini Diprediksi Banjir Rezeki selama Oktober 2025
-
Sukses Lancar Rezeki: Nama Penuh Doa, Lirik Humor dan Musik yang Mendobrak!
-
3 Zodiak Paling Beruntung Soal Keuangan Minggu Ini, Siap Dapat Rezeki Nomplok!
-
Sambut Maulid Nabi: 10 Untaian Doa Terbaik untuk Ungkapkan Cinta dan Rindu pada Rasulullah
-
5 Amalan Sunah Malam Jumat untuk Raih Berkah dan Ampunan, Jangan Sampai Ketinggalan!
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Respons Kejagung Usai Sandra Dewi Cabut Gugatan Keberatan Perampasan Aset
-
Diduga Imbas Tabung Gas Bocor, Wanita Lansia Bos Warung Makan di Penjaringan Tewas Terpanggang
-
Gus Miftah 'Sentil' Soal Kiai Dibully Gara-Gara Es Teh, Publik: Belum Move On?
-
Buron! Kejagung Kejar Riza Chalid, WNA Menyusul di Kasus Korupsi Pertamina
-
Dilema Moral Gelar Pahlawan Soeharto, Bagaimana Nasib Korban HAM Orde Baru?
-
Pria Tewas Terlindas Truk di Pulogadung: Saksi Ungkap Fakta Mengejutkan Soal Utang Kopi
-
Telan Kerugian Rp1,7 Miliar, Kebakaran Gudang Dekorasi Pesta di Jaktim karena Apa?
-
Divonis 4 Tahun dan denda Rp1 Miliar, Nikita Mirzani Keberatan: Ini Belum Berakhir!
-
Bejat! Pemuda Mabuk di Tasikmalaya Tega Cabuli Nenek 85 Tahun yang Tinggal Sendiri
-
Ribka Tjiptaning PDIP: Soeharto 'Pembunuh Jutaan Rakyat' Tak Pantas Jadi Pahlawan!