Suara.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir kembali jadi sorotan publik seusai muncul kabar bahwa ia bergabung menjadi anggota Banser atau Barisan Ansor Serbaguna.
Melalui akun instagram pribadinya, Erick membagikan unggahan video maupun foto saat ia mengikuti rangkaian pendidikan dan pelatihan dasar sebagai syarat menjadi anggota.
Erick Thohir secara resmi menjadi anggota kehormatan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) setelah berhasil mengikuti seluruh rangkaian pendidikan dan pelatihan dasar sebagai syarat menjadi anggota.
"Ini suatu penghormatan luar biasa yang tidak terhingga buat saya karena bisa menjadi keluarga besar Banser," kata Erick Thohir dikutip dari ANTARA di Jakarta, Minggu (28/11/2021).
Menanggapi hal tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa dari mereka menuding Erick tengah mengumpulkan dukungan untuk pilpres 2024 nanti.
"Sedang membidik RI 1 atau RI 2 ini, cara masuknya sebagai politisi sudah terbaca," komentar salah seorang warganet.
"Siap-siap 2024 ya pak," ujar warganet lain.
"Kayaknya perlu fokus benahi BUMN dulu pak," tulis salah satu warganet.
"Target wapres cari massa," sahut warganet lai.
Baca Juga: Bicara Kemungkinan Kena Reshuffle, Erick Thohir: Siap Diangkat, Siap Dicopot
Dalam kolom keterangan salah satu unggahannya di Instagram, Erick mengaku sangat terhormat bisa diterima ke dalam keluarga besar Banser.
"Suatu kehormatan yang luar biasa, diterima menjadi keluarga besar Banser. Banser berkomitmen jihad untuk NKRI, menjunjung tinggi keberagaman dan perbedaan yang menjadi kekuatan bagi Indonesia." tulis Erick Thohir.
Erick Thohir juga menyampaikan komitmennya untuk mewakafkan pikiran dan kemapuannya demi kesejahteraan masyarakat.
"InsyaAllah, saya akan mewakafkan pikiran saya, energi saya, kemampuan saya untuk kebenaran dan kesejahteraan masyarakat." pungkas Erick Thohir.
Berita Terkait
-
Jadi Anggota Banser, Erick Thohir Dituduh Warganet Sedang Menggalang Suara untuk Pilpres
-
Resmi! Menteri BUMN Erick Thohir Jadi Anggota Banser
-
Erick Thohir Sebut Tarif Dirut BUMN Rp 25 M, Said Didu Cecar Begini: Agar Tak Jadi Fitnah
-
Hijaukan Indonesia, Erick Thohir Wajibkan Perusahaan BUMN Tanam Pohon
-
Bicara Kemungkinan Kena Reshuffle, Erick Thohir: Siap Diangkat, Siap Dicopot
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026