Suara.com - Kementerian Sosial (Mensos) menggelar acara lelang lukisan yang dibuat oleh para penyandang disabilitas di Gedung Aneka Bhakti, Kemensos pada Kamis, (2/12/2021) malam. Dari 91 lukisan yang dilelang, ada 41 lukisan yang terjual dengan total nilai Rp357.850.000.
Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini mengatakan, hasil duit lelang nantinya akan dikembalikan seluruhnya kepada para seniman yang menciptakan karya tersebut.
"Kami kembalikan kepada senimannya 100 persen, supaya dia termotivasi untuk berkarya," tutur Risma di Gedung Aneka Bhakti, Kemensos pada Kamis, (2/12/2021) malam.
Kata Risma, sebenarnya ada beberapa karya yang tadi sempat laku dilelang, namun ternyata tidak dijual.
"Ada beberapa lukisan yang memang dia sempat laku sempat ada yang menawar, tapi (senimannya-red) nangis dia di rumah jadi akhirnya kita batalin," kata Risma.
Dalam kesempatan tersebut, Risma mengatakan, ada beberapa lukisan yang cukup berkesan baginya. Sebab lukisan tersebut mempunyai sejarah tersendiri. Namun, dia enggan menyebutkan lukisan mana yang dimaksud.
"Ada cuma saya tidak bisa cerita karena itu sejarah saya dengan anak-anak saya di Surabaya," ucapnya.
Sebagai informasi, acara lelang lukisan merupakan rangkaian dari peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2021. Kegiatan lelang dilakukan untuk memotivasi mereka untuk tetap semangat dan terus berkarya meski memiliki segala keterbatasan.
"Supaya mereka semangat dan mereka terus bisa berkarya bahwa mereka bisa melakukan sesuatu," urainya.
Baca Juga: Link Baru Cek Bansos 2021, Mulai dari PKH hingga BPNT
Risma menambahkan, tolak ukur kesuksesannya sebagai menteri adalah bukan dari sebuah penghargaan yang diberikan, melainkan ketika dia bisa melihat para penyandang disabilitas menjadi sukses.
"Menurut saya capaian saya saat menjadi menteri adalah kalau saya bisa membuat mereka (penyandang disabilitas-red) berprestasi dan kemudian mereka berkarya dan tidak bergantung pada orang lain, itu adalah keberhasilanku. Karena tidak selamanya mereka ada di tempat nyaman misalkan dengan orang tuanya, tapi mereka harus bisa survive dalam kondisi apapun," lugasnya.
Berita Terkait
-
Hari Disabilitas Internasional, Ini 5 Pesan Penting dari WHO Tentang Disabilitas
-
Karya Penyandang Disabilitas Mejeng di Galeri Seni Jerman
-
Minta Tunarungu Bicara, Berikut Penjelasan Mensos Risma
-
Sejarah Hari Disabilitas Internasional 3 Desember 2021, Apa Tema dan Logonya?
-
Viral Video Mensos Paksa Penyandang Tunarungu Bicara, Tuai Perdebatan Warganet
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026