Suara.com - Tujuh orang, termasuk seorang anak berusia tiga tahun, di Pulau Pemba, Tanzania, meninggal dunia akibat keracunan setelah mengkonsumsi daging penyu.
Tiga orang lainnya masih dirawat di rumah sakit dan berada dalam kondisi yang stabil.
Kepala Kepolisian setempat, Juma Said Hamis mengatakan kepada BBC, setidaknya lima keluarga di Pemba, yang merupakan bagian dari wilayah pulau semi-otonom Zanzibar, mengkonsumsi daging penyu pada Kamis lalu.
Efek memakan daging penyu itu baru dirasakan keesokan harinya. Seorang anak berusia tiga tahun menjadi korban pertama yang meninggal dunia, kemudian dua orang meninggal pada malam harinya, dan empat orang lainnya meninggal pada Minggu.
Sebanyak 38 orang dirawat di rumah sakit, tetapi sebagian besar sudah diizinkan pulang.
Melalui akun Twitter-nya, Presiden Zanzibar Hussein Mwinyi menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang terdampak peristiwa ini.
Baca juga:
- Perubahan iklim menyebabkan penyakit keracunan makanan, kata peneliti
- Bahaya mematikan pada beberapa makanan yang lazim dimakan
- Ilmuwan ungkap mengapa penyu menyantap sampah plastik di laut
Daging penyu umum dikonsumsi oleh penduduk di daerah pesisir dan pulau-pulau di Tanzania, tetapi otoritas setempat telah melarang mengkonsumsinya.
Pada beberapa kasus, daging penyu bisa menyebabkan keracunan makanan yang dikenal sebagai chelonitoxism.
Baca Juga: Tak Cuma Ikut Konservasi Penyu, Daihatsu Juga Resmikan Fasilitas Skill School Center
Keracunan daging penyu bisa berdampak fatal pada anak-anak, orang tua, bahkan ada orang dewasa yang lebih sehat.
Belum diketahui penyebab pasti mengapa daging penyu beracun, namun badan amal Turtle Foundation menduga hal itu berkaitan dengan ganggang beracun yang dimakan oleh penyu.
Pada Maret lalu, 19 orang termasuk sembilan anak-anak di Madagaskar meninggal dunia setelah memakan daging penyu, menurut laporan Kantor Berita AFP saat itu.
Kasus serupa juga pernah dilaporkan di Indonesia, Mikronesia, dan pulau-pulau di Samudra Hindia, India.
Di Indonesia, sebanyak 104 warga di Kecamatan Siberut Barat Daya, Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat keracunan setelah menyantap daging penyu pada Februari 2018. Tiga orang di antaranya meninggal dunia.
Dinas Kesehatan Sumatra Barat mencatat terdapat sembilan peristiwa keracunan penyu pada 2005 hingga 2018 di Kepulauan Mentawai yang menyebabkan lebih dari 30 orang meninggal dunia.
Berita Terkait
-
Bupati Pati dan Wali Kota Madiun Terjaring OTT KPK, Apa Kata Istana?
-
Benyamin Davnie Kutuk Oknum Guru di Serpong Pelaku Pelecehan Seksual ke Murid SD: Sangat Keji
-
Soal Tim 8 yang Diduga Ikut Lakukan Pemerasan, Sudewo: Mayoritas Kades di Jaken Tak Dukung Saya
-
KPK Tetapkan Wali Kota Madiun Maidi Tersangka, Gratifikasi Rp1,1 Miliar
-
Vietjet Tambah 22 Pesawat Dalam 1 Bulan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bupati Pati dan Wali Kota Madiun Terjaring OTT KPK, Apa Kata Istana?
-
Benyamin Davnie Kutuk Oknum Guru di Serpong Pelaku Pelecehan Seksual ke Murid SD: Sangat Keji
-
Soal Tim 8 yang Diduga Ikut Lakukan Pemerasan, Sudewo: Mayoritas Kades di Jaken Tak Dukung Saya
-
Saudia Indonesia Sambut Director of East Asia & Australia Baru dan Perkuat Kolaborasi Mitra
-
Satgas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Wilayah Sumatera Paparkan 11 Prioritas
-
Pakai Rompi Oranye dan Tangan Terborgol, Sudewo Minta Warga Pati Tetap Tenang
-
Bupati Pati Sudewo Bantah Lakukan Pemerasan Calon Perangkat Desa Usai Resmi Pakai Rompi Oranye KPK
-
Bukan Cuma Perkara Dugaan Pemerasan, Bupati Pati Sudewo Juga Jadi Tersangka Kasus DJKA
-
Nicke Widyawati Ngaku Tak Pernah Dapat Laporan Soal Penyewaan Kapal dan Terminal BBM
-
Bupati Pati Sudewo dan Tim Suksesnya Diduga Peras Calon Perangkat Desa Hingga Rp 2,6 Miliar