Suara.com - Jaswant Singh Chail, remaja 19 tahun yang berhasil menerobos Kastil Windsor dengan membawa panah memiliki misi khusus untuk membunuh Ratu Elizabeth II.
Menyadur New York Post Kamis (30/12/2021), ia ingin balas dendam atas pembantaian Jallianwala Bagh tahun 1919.
Hal ini terungkap ketika penulis buku tentang pembantaian Jallianwala Bagh, Saurav Dutt mengatakan Jaswant Singh Chail menghubunginya pada tahun 2019.
Ia bersikeras Kerajaan Inggris perlu minta maaf atas pertumpahan darah kolonial di India, di mana pasukan Inggris membunuh 379 pengunjuk rasa yang tidak bersenjata dan melukai sekitar 1.200 orang pada 19 April 1919.
Saurav Dutt mengatakan kepada The Sun, Chail mengiriminya email yang mengatakan Pangeran Philip berperan penting dalam kejadian bersejarah itu.
“Para bangsawan harus mengucapkan kata-kata itu secara langsung dan Pangeran Philip khususnya bersalah saat ia bertugas di Angkatan Laut bersama putra Brig.-Jen. Reginald Dyer yang perintahnya menyebabkan pembantaian itu.”
Chail, 19, memposting video sebelum dia masuk ke Kastil Windsor, di mana dia mengatakan akan melakukan serangan sebagai “pembalasan bagi mereka yang telah meninggal dalam pembantaian Jallianwala Bagh 1919.”
Dalam videonya, Chail mengenakan tudung gelap dan topeng putih saat dia berbicara dengan suara terdistorsi.
“Saya seorang Sikh India, seorang Sith. Nama saya Jaswant Singh Chail, nama saya Darth Jones," katanya yang mungkin merujuk James Earl Jones, aktor berusia 90 tahun yang menyuarakan Vader dalam trilogi "Star Wars".
Baca Juga: Prosesi Pemakaman Pangeran Philip di Kastil Windsor
Dia diduga menggunakan tangga tali untuk memanjat pagar logam dan memasuki taman di kediaman kerajaan, tempat Ratu Elizabeth yang berusia 95 tahun tinggal bersama keluarganya selama liburan.
Dia ditangkap karena pembobolan dan telah menjalani penilaian kesehatan mental, kata Polisi Metropolitan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Polda Hentikan Penyelidikan Kematian Diplomat Arya Daru, Keluarga Protes Alasan Polisi
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
-
Integrasi Transportasi Terhambat, Pemprov DKI Sebut Pemda Depok dan Bekasi Tak Punya Anggaran
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi Terkait Dugaan Penistaan Agama dalam Materi 'Mens Rea'
-
Sedia Payung! Jakarta Bakal Diguyur Hujan Merata Hari Ini
-
Kala Hakim Anwar Usman Jadi 'Juara' Absen di MK, Sanksi Hanya Sepucuk Surat?
-
TNI Akan Bentuk Batalion Olahraga, Atlet Emas Langsung Naik Pangkat Jadi Kapten
-
Suara dari Aksi Buruh: Hidup di Jakarta Butuh Rp6,4 Juta, Upah Saat Ini Tak Cukup
-
KPK Ultimatum Nyumarno, Politisi PDIP Bekasi Didesak Bersaksi di Kasus Suap Bupati