Suara.com - Seorang kurir yang tengah mengantarkan paket cash on delivery (COD) telah menjadi viral di media sosial.
Momen tersebut diunggah oleh akun TikTok @/lisnafadilah11, Sabtu (8/1/2022). Video tersebut telah ditonton 2 juta kali dan disukai lebih dari 221 ribu pengguna TikTok hingga berita ini ditulis.
"Aku kira besok dateng paketnya (emoji tertawa) #fyp," tulisnya sebagai keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com, Minggu (9/1/2022).
Dalam video tampak suasana pernikahan. Tampak tenda dekorasi pernikahan, karpet merah panjang yang digelar di tengah-tengah tenda, dan kursi dilapisi dengan kain putih.
Seorang pria mengenakan jaket coklat serta mengenakan helm tiba-tiba masuk ke dalam tenda pernikahan tersebut.
Pria itu juga terlihat membawa bungkusan paket yang dibungkus dengan plastik berwarna hitam.
Pria tersebut merupakan kurir pengantar paket yang dibeli oleh sang mempelai wanita sebelum pernikahannya digelar.
Ia lalu tersenyum ragu-ragu sambil berjalan di atas karpet merah tersebut. Pria itu kemudian berjalan menaiki panggung pelaminan untuk menyerahkan paket.
Momen itu lantas disaksikan oleh para tamu undangan yang masih berada di acara pernikahan tersebut.
Baca Juga: Truk Pengangkut Es Krim Dibajak ODGJ saat Ditinggal Sopir, Pemotor Jadi Korban
Setelah sampai di atas pelaminan, kurir tersebut lalu menyerahkan paket kepada mempelai wanita. Mempelai wanita pun melihat paket miliknya.
Kurir itu terlihat mengucapkan nominal yang harus dibayar kemudian mempelai wanita langsung mengambil uang untuk membayar paket COD tersebut.
Setelah uang diterima, kurir tersebut terlihat memberi selamat dan menyalami kedua mempelai yang berada di atas panggung pelaminan.
Menurut informasi dari pengunggah video, kurir tersebut juga turut serta menikmati hidangan prasmanan di pernikahan penerima paketnya.
Momen kurir yang mengantarkan paket COD langsung di atas pelaminan itu lantas menuai perhatian warganet.
"Tamu ngasih duit (x). Pengantin ngasih duit (v)," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Truk Pengangkut Es Krim Dibajak ODGJ saat Ditinggal Sopir, Pemotor Jadi Korban
-
Viral Penampakan Konsep Toilet Umum Bikin Tak Tenang, Warganet: Mending Nahan
-
Gara-gara Pandemi, Viral Pria Bernama Kovid Ungkap Hidupnya Berubah Drastis
-
Segerombolan Cewek Lagi Piknik Diserbu Hewan Ini, Warganet: Niat Healing Malah Pusing
-
Diturunkan Cowok di Jalan Gegara Mau Jemput Sahabat, Sosok Tak Terduga datang Bak Pahlawan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional