Suara.com - Ruhut Sitompul politikus PDI Perjuangan komentari pernyataan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria soal proyek pembangunan sirkuit formula E kepada BUMD Jakarta Propertindo (Jakpro).
Melansir Terkini.id -- jaringan Suara.com, Ruhut menilai Wagub DKI Riza ini memiliki mimpi yang terlalu tinggi terkait proyek sirkuit yang bakal rampung.
"Sudahlah enggak usah mimpi lu," kata Ruhut.
Sementara, Ruhut Sitompul bahkan sangat yakin gelaran Formula E tidak bakal jadi terselenggara.
"Dia merasa masih ada harapan, nanti kalau sudah enggak ada harapan mulai ngomong aneh-aneh kayak Fadli Zon," ujar Ruhut.
Selain itu, keyakinannya Ruhut juga bertambah lantaran proyek sirkuit Formula E juga sempat gagal lelang.
"Percayalah, saya yakin enggak jadi itu Formula E karena kalau mereka bilang sudah selesai, apa pembalapnya mau? Enggak ada yang berani balapan di situ," kata Ruhut Sitompul. dilansir Terkini.id, Sabtu (29/1/2022).
Menurutnya, sirkuit Formula E tidak bakal bisa rampung hanya dalam hitungan bulan. Ruhut Sitompul menilai tidak ada pabrikan-pabrikan Formula E yang berani ikut serta.
"Jadi, kita bikin balapan apa? Ya, balapan karung sajalah kita bikin di sana," jelasnya.
Sebelumnya, Riza mengatakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memercayakan proses lelang proyek pembangunan lintasan sirkuit Formula E kepada BUMD Jakpro yang telah ditunjuk oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Politikus Gerindra itu bahkan menyebut Jakpro bukan perusahaan kemarin sore, tetapi sudah berpengalaman mengurus lelang hingga pengerjaan berbagai proyek.
"Pembangunan JIS (Jakarta International Stadium) dengan nilai proyek triliunan rupiah, yang membangun adalah Jakpro," kata Riza.
Wagub DKI Riza justru mengajak semua pihak mendukung dan memberi kesempatan kepada Jakpro menuntaskan tugasnya.
Berita Terkait
-
Pembangunan Tribun Penonton di Sirkuit Mandalika Untuk MotoGP Dikebut
-
Terjadi Kenaikan BOR, Wagub DKI: Perlu Diwaspadai, Omicron Jangan Dianggap Enteng
-
Tingkat BOR Meningkat, Wagub Ahmad Riza Patria Minta Semua Waspada
-
Tribun Penonton MotoGP di Sirkuit Mandalika Mulai Dibangun di 11 Titik
-
PDIP Curiga Uang Talangan Proyek Sirkuit Formula E Pakai Dana CSR, Ahok Disebut Cocok Jadi Kepala Otorita IKN
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram
-
Rawan Tumbang Saat Hujan Deras, Pemprov DKI Remajakan Puluhan Ribu Pohon di Jakarta
-
APBD Dipangkas, Dedi Mulyadi Sebut ASN Jabar Bakal Puasa Tahun Depan
-
Viral ASN Deli Serdang Ngaku Sulit Naik Pangkat, Bobby Nasution Langsung Mediasi dan Ini Hasilnya