Suara.com - Seorang ayah yang keliling naik motor mengantar galon-galon telah menjadi viral. Bagaimana tidak, ia keliling sambil menggendong anaknya.
Momen yang mengharukan itu menjadi viral dan masuk FYP TikTok usai dibagikan akun @/septi5145, Minggu (30/1/2022).
Video itu tampaknya direkam oleh seseorang yang sedang berada di lokasi tersebut. Menurut informasi, lokasi video itu ada di Pelabuhan Pare-Pare, Sulawesi Selatan.
Seorang ayah dalam video itu tampak sudah memarkirkan motornya di depan sebuah warung. Ia terlihat menggendong seorang anak perempuan yang masih balita hanya dengan kain gendongan.
Ia membawa sejumlah galon yang diletakkan di keranjang yang ada di boncengan motor bebeknya.
Sambil tetap menggendong sang anak, pria tersebut mengambil satu galon dari boncengan motor. Ia langsung mengangkat galon itu lalu berjalan ke arah warung yang memesannya.
"Sang anak yang masih balita digendong, meski sang ayah kepayahan membawa galon," tulis keterangan video.
Saat dibawa oleh sang ayah bekerja, anak itu terlihat tidak rewel sekalipun. Bahkan, ia tampak sangat tenang di gendongan sang ayah.
"Seolah bisa diajak kerja sama, si balita tampak diam tak rewel di gendongan sang ayah," lanjut keterangan video.
Baca Juga: Zonk Banget! Perempuan Dapat Gebetan Super Jorok, Bagikan Video Sampah Menumpuk di Dalam Mobil
Momen mengharukan itu menuai perhatian dari warganet. Tidak sedikit warganet yang terenyuh.
Warganet lalu mendoakan agar rezeki sang ayah lancar. Ada pula warganet yang mendoakan agar sang anak menjadi anak yang baik dan berbakti.
"Ini baru bener-bener pejuang keluarga, hisabnya ringan nanti," tulis salah seorang wargnet yang terharu.
"Tumbuh jadi anak baik ya nak. Bapakmu berjuang demi kamu. Semoga anak dan bapak sehat, hidup bahagia di dunia dan akhirat," ujar warganet yang mendoakan.
"Semoga bapak sama anaknya sehat selalu dimudahkan rezekinya amin. Gak tega banget lihatnya," tulis warganet.
"Gak terasa air mata mengalir. Inget diri sendiri kalo ngajar, anakku selalu diajak ngajar ke mana aja," ujar warganet.
Berita Terkait
-
Lihat Nama Suami di GetContact, Sang Istri Langsung Syok Sampai Ketar-Ketir, "Sedikit Ambyar"
-
Sakit Tak Berdarah, Lupa Diambil dari Kantong, Lembaran Uang Ratusan Ribu Ikut Kecuci Sampai Sobek
-
Viral! Ibunda Perlakukan Kucing Istimewa Layaknya Anak, Anak Asli Ketar Ketir, Publik: Coba Lihat KK
-
Viral Ada Blender Canggih Super Tajam, Warganet Request: Bisa Hancurin Hubungan Mantan?
-
Viral Penampilan Wanita Pakai Bulu Mata Palsu saat Naik Motor, Warganet: The Real Bulu Mata Anti Badai
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Prabowo: Pejabat Turun Dinyinyiri, Tak Turun Disalahkan, Kami Siap Dihujat
-
Prabowo Soal Bantuan Bencana: Pemerintah Terbuka, Asal Tulus dan Jelas Mekanismenya
-
Palak Pedagang Pakai Sajam, Dua Preman 'Penguasa' BKT Diringkus Polisi
-
Mendagri Tito Dampingi Presiden Tinjau Progres Pembangunan Infrastruktur di Tapanuli Selatan
-
Hadapi 7.426 Kasus Narkoba, Pemprov DKI Siapkan Tiga Strategi Utama di 2026
-
Blak-blakan Prabowo, Ini Alasan Banjir Sumatra Tak Jadi Bencana Nasional
-
Tak Punya SIM, Pengemudi Civic Hantam Separator dan Bus TransJakarta di Bundaran HI
-
Demokrat Murka SBY Dituduh Dalang Ijazah Palsu Jokowi, Akun TikTok Diberi 3 Hari untuk Minta Maaf
-
Tunjukkan Empati, Warga Bukittinggi Rayakan Tahun Baru di Jam Gadang Tanpa Pesta Kembang Api
-
Kemenag Serahkan Bantuan Rp10,2 Miliar untuk Penyintas Banjir Sumatra Barat