Suara.com - Sekretaris Jenderal Jokowi-Prabowo (Jokpro) 2024 Timothy Ivan Triyono menanggapi positif pernyataan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto terkait usulan perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi.
Ia mengaku bersyukur terkait pernyataan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto tersebut.
"Kami sangat bersyukur sekaligus gembira ya, karena satu per satu elit partai politik sudah mulai menyadari bahwa ada dorongan dan aspirasi publik yang begitu besar yang menginginkan Pak Jokowi lanjut di periode ketiga. Jokpro 2024 mengucap terima kasih kepada Ketum partai Golkar Pak Airlangga yang berjanji akan menyampaikan aspirasi Jokowi 3 periode ini kepada pimpinan partai politik yang lain," ujar Timothy, Jumat (25/2/2022).
Timothy berharap, aspirasi tersebut direspon positif MPR RI agar berkenan untuk melaksanakan amandemen UUD 1945 dalam waktu dekat. Timothy menambahkan bahwa wacana Jokowi 3 periode bukan hanya mimpi di siang bolong.
"Jokpro memandang bahwa pada akhirnya gagasan Jokowi 3 periode, bukan hanya wacana atau mimpi di siang bolong, sudah mulai terlihat bahwa cita-cita rakyat Indonesia yang ingin Presiden Jokowi maju lagi untuk tiga periode akan segera terwujud. Kami meyakini pada akhirnya nanti, semuanya akan Jokowi 3 periode, salam 3 jari," ucap dia .
Jokpro 2024, kata Timothy, akan terus menggaungkan Jokowi tiga periode.
"Jokpro akan terus menggaungkan gagasan Jokowi 3 periode ke depan, agar usulan amandemen UUD 1945 segera dilaksanakan dalam waktu dekat," katanya.
Sebelumnya, sehari setelah Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengusulkan pemilu ditunda, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengusulkan hal serupa.
Ia berjanji akan menyampaikan aspirasi soal perpanjangan masa jabatan Presiden kepada Presiden Jokowi dari petani di Kampung Libo Jaya, Kandis, Kabupaten Siak, Riau.
Baca Juga: Golkar Kaji Serius Perpanjangan Jabatan Presiden Jokowi
Aspirasi tersebut berkenaan dengan keinginan petani tersebut agar Jokowi kembali memimpin Indonesia sebagai presiden.
Ia mengemukakan, aspirasi itu muncul dari petani dalam sesi tanya jawab dengan Airlangga, saat itu mereka menyatakan ingin adanya keberlanjutan pemerintahan di bawah Presiden Jokowi.
"Aspirasinya kami tangkap tentang keinginan adanya kebijakan berkelanjutan dan juga ada aspirasi kebijakan yang sama bisa terus berjalan. Tentu permintaan ini, yang menjawab bukan Menko, karena Menko tadi menjawab urusan sawit," kata Airlangga dalam keterangannya, Kamis (24/2/2022)
Sebagai Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga mengemukakan, harus menerina aspirasi dari para petani tersebut.
"Karena kita punya topi dari parpol, dan hadir di sini anggota DPR RI, oleh karena itu aspirasi masyarakat dari Kabupaten Siak, terutama para pekebun dan petani kami serap. Karena kami ketua umum parpol memang tugasnya menyerap aspirasi rakyat,” kata Airlangga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
PSI Tegaskan Posisi: Tetap Pro-Jokowi dan Siap Kawal Pemerintahan Prabowo-Gibran
-
Dasco: DPR Kaji Putusan MK soal Anggota Polri Tak Boleh Duduki Jabatan Sipil
-
Kontroversial! Mahasiswa Diskorsing Usai Rencanakan Diskusi 'Soeharto Bukan Pahlawan' di Kampus
-
Kaesang Blak-blakan Soal Cacian PSI: Kita Ini Gajah, Biarkan Saja!
-
Jelang HUT ke-11, Kaesang Sebut PSI Masuki Era Baru dan Siapkan Strategi AI untuk Pemilu 2029
-
Kebakaran Hebat di Palmerah Hanguskan 50 Rumah, 350 Warga Mengungsi
-
Akal Bulus Pasutri Polisi Gadungan: Pura-pura Istri Pendarahan, Mobil Sopir Online Lenyap
-
Geger Siswa SMPN 19 Tangsel Tewas Diduga Dibully, Mendikdasmen: Saya Akan Dalami Kasus Ini!
-
Operasi Langit di Cilacap: BNPB 'Halau' Hujan Demi Percepat Evakuasi Korban Longsor
-
Perjalanan Cinta Rugaiya Usman dan Wiranto