Suara.com - Ketua Fraksi NasDem DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino angkat bicara soal dimunculkannya nama Ahmad Sahroni-Airin Rachmi Diany sebagai pasangan untuk dimajukan dalam Pilkada DKI 2024 mendatang. Menurutnya pasangan ini memang memiliki potensi yang bagus.
Wibi mengatakan, keduanya memiliki rekam jejak yang mumpuni. Sahroni diketahui masih menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR RI dan Airin merupakan mantan Wali Kota Tangerang Selatan.
“Bang Roni adalah tokoh muda Jakarta yang juga anggota DPR RI perwakilan Jakarta , wakil ketua komisi 3 DPR, tentu memiliki posisi tawar yang menarik untuk bisa maju menjadi Gubernur Jakarta. sedangkan Bu Airin adalah mantan Wali Kota Tangsel,” ujar Wibi saat dihubungi, Minggu (12/3/2022).
Kendati demikian, penilaian akhir mengenai pasangan dari NasDem dan Golkar ini hanya berasal dari rakyat. Jika dinilai bagus dan punya kans menang, maka keduanya bisa saja dimajukan bersama sebagai pasangan.
“Semua kami kembalikan kepada warga Jakarta untuk menilai,” kata dia.
Wibi juga menyebut pihaknya masih menunggu arahan lebih lanjut dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) NasDem. Belum ada keputusan resmi mengenai siapa sosok yang akan dicalonkan untuk Pilkada mendatang.
“Kami NasDem DKI juga menunggu arahan dari DPP (pusat) terkait hal ini. Kami tegak lurus kepada keputusan pusat,” pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, partai Golkar dan NasDem memberikan sinyal untuk menduetkan Bendahara Umum Nasdem Ahmad Sahroni dengan Ketua DPP Golkar Airin Rachmi Diany. Duet tersebut nampaknya dipersiapkan untuk Pilkada Jakarta 2024.
Diketahui Sahroni dan Airin sama-sama turut serta dalam pertemuan antara Airlangga dan Surya Paloh di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Kamis (10/3/2022). Airlangga menjelaskan, pada pertemuan tersebut tidak hanya membahas persoalan makro saja tapi juga hal-hal mikro.
Baca Juga: 7 Fakta Ahmad Sahroni, Crazy Rich Tanjung Priok yang Takjub Tahu Isi Saldo Rekening Doni Salmanan
"Kita tadi melihat hadir juga di sini Ibu Airin dan Pak Sahroni. Mana itu? sehingga pembahasannya kita ketahui tidak hanya berbicara makro, tetapi juga bicara mikro yang detail," kata Airlangga usai pertemuan.
Kendati begitu, Airlangga masih menutup rapat soal kepastian duet tersebut untuk Pilkada DKI 2024. Menurutnya, pembicaraan lebih lanjut akan dilakukan.
"Jadi kalau pak Sahroni dan bu Airin kami persilahkan pak Sahroni dan bu Airin yang berbicara dulu nanti pada waktunya bukan dalam siang hari ini," tuturnya.
Lebih lanjut, Airlangga mengatakan hadirnya Airin dan Sahroni dalam pertemuan merupakan suatu kebetulan. Menurutnya, hal-hal lebih lanjut tidak bisa sampaikan ke publik.
"Karena ini kan kebetulan dua dua masuk tim yang bersilahturahmi hari ini sehingga tentu banyak hal pertemuan tertutup maka ada yang disampaikan ada yang tidak," tandasnya.
Berita Terkait
-
7 Fakta Ahmad Sahroni, Crazy Rich Tanjung Priok yang Takjub Tahu Isi Saldo Rekening Doni Salmanan
-
Salip Nasdem dan Sahroni, Gerindra Buka Peluang Pasangkan Ariza - Airin untuk Pilkada Jakarta 2024
-
Tanggapi Soal Peluang Duet Sahroni - Airin, Sekjen NasDem: Pengalaman Keduanya Bisa Bermanfaat Buat Pembangunan Jakarta
-
Muncul Sinyal Berduet Dengan Airin untuk Pilkada Jakarta 2024, Ahmad Sahroni: Kenalan Dulu Baru Kita Pacaran
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Jaga Warga Diperluas hingga Pedukuhan, Kapolri Tekankan Penyelesaian Masalah Lewat Kearifan Lokal
-
Polisi: Pelaku Ledakan SMAN 72 Pesan Bahan Peledak Online, Kelabui Ortu Pakai Alasan Eskul
-
Kapolri dan Sri Sultan Pimpin Apel Jaga Warga, Perkuat Keamanan Berbasis Komunitas di DIY
-
Grebek Jaringan Online Scam, Otoritas Myanmar Tangkap 48 WNI
-
Prabowo dan Dasco Bertemu di Istana: Bahas Kesejahteraan Ojol hingga Reforma Agraria
-
Bobby Nasution Tak Kunjung Diperiksa Kasus Korupsi Jalan, ICW Curiga KPK Masuk Angin
-
Kontroversi 41 Dapur MBG Milik Anak Pejabat di Makassar, Begini Respons Pimpinan BGN
-
Buntut Putusan MK, Polri Tarik Irjen Argo Yuwono dari Kementerian UMKM, Ratusan Pati Lain Menyusul?
-
Halim Kalla Diperiksa 9 Jam Terkait Korupsi PLTU Mangkrak Rp1,35 Triliun
-
Cegah Lonjakan Harga Jelang Nataru, Prabowo Minta Ganti Menu MBG dengan Daging dan Telur Puyuh