Suara.com - PDI Perjuangan baru saja menyelenggarakan demo masak tanpa minyak goreng pada Senin (28/3/2022). Ada sosok chef yang mencuri perhatian dalam acara tersebut yakni Chef Handry. Berikut profil Chef Handry.
Demo masak tersebut diadakan menyusul pro dan kontra di masyarakat mengenai saran Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Sukarnoputri, agar masyarakat lebih banyak mengolah makanan dengan cara mengukus dan merebus, dibanding menggoreng.
Karena itulah, pada acara demo masak tersebut, Megawati turut hadir, bersama elit PDI Perjuangan lainnya, seperti Sekjen hasto Kriayanto, Ketua DPP PDIP, Wiryanti Sukamdani, hingga anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi PDIP, Tina Toon.
Namun diantara tamu yang hadir, satu yang istimewa adalah kehadiran Chef Handry Wahyu. Ia merupakan Vice President Indonesian Chef Association (Asosiasi Ahli Kuliner Indonesia.
Pada acara tersebut, Chef Handry turut memeragakan cara mengolah kuliner yang enak dan sehat tanpa digoreng. Seperti apa sosok Chef Handry?
Profil Chef Handry
Chef Handry memiliki nama lengkap Handry Wahyu Sumanto. Kini ia tercatat sebagai salah satu pengurus Indonesian Chef Association. Dalam organisasi tersebut dia menjabat sebbagai Wakil Presiden Bidang Organisasi dan Keanggotaan.
Indonesian Chef Association sendiri adalah organisasi non-profit bagi para professional dan entrepreneur di bidang kuliner.
Cikal bakal organisasi ini adalah gathering atau pertemuan Chef se-Jawa Bali yang diadakan di Semarang pada 2003.
Baca Juga: Ramai Meme KFC-P Jagonya Ayam Rebus, Sentil Megawati Usai PDIP Gelar Demo Masak Tanpa Minyak Goreng
Dari hasil gathering tersebut, para chef berkomitmen membuat sebuah wadah yang mewakili seluruh chef di Indonesia, yang kita kenal saat ini dengan nama Indonesian Cheft Association.
Chef Handry sendiri sering kita lihat dalam sebuah program di salah satu televisi swasta. iI sana tentunya ia bertindak sebagai chef dan memeragakan sejumlam resep masakan.
Salah satu resep masakan Chef Handry yang banyak dikenal orang adalah Gulai Ikan Kakap Merah. Resep ini pernah ia peragakan di program televise swasta tersebut, dan juga pernah diulas di sejumlah media online.
Dan jika kita melihat isi akun instagram Chef Handry @chefhandry, diketahui bahwa dirinya sudah cukup sering berkolaborasi dengan PDI Perjuangan.
Dalam sejumlah unggahannya, terlihat ia beberapa kali diundang ke acara yang diselenggarakan oleh PDI Perjuangan.
Kontributor : Damayanti Kahyangan
Berita Terkait
-
Ramai Meme KFC-P Jagonya Ayam Rebus, Sentil Megawati Usai PDIP Gelar Demo Masak Tanpa Minyak Goreng
-
Wacana Penundaan Pemilu 2024 Harus Dihentikan, Hasto Kristiyanto: PDIP Tak Akan Jilat Ludah Sendiri
-
Sekjen PDIP soal Isu Penundaan Pemilu 2024: Setop Wacana Tak Produktif Itu
-
Pamer Bikin Minyak Kelapa, Sekjen PDIP: Kita Kurangi Gorengan di Politik, Sebaiknya Menggoreng Santan
-
Soal Penundaan Pemilu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto : Setop Wacana yang Tidak Produktif Itu
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
Tragedi KKN UIN Walisongo: 6 Fakta Pilu Mahasiswa Terseret Arus Sungai Hingga Tewas
-
Uya Kuya Dinyatakan Tidak Melanggar Kode Etik, Kini Aktif Lagi Sebagai Anggota DPR RI
-
Dendam Dipolisikan Kasus Narkoba, Carlos dkk Terancam Hukuman Mati Kasus Penembakan Husein
-
Sidang MKD: Adies Kadir Dinyatakan Tidak Melanggar Kode Etik, Diaktifkan Kembali sebagai Anggota DPR
-
Kronologi Guru di Trenggalek Dihajar Keluarga Murid di Rumahnya, Berawal dari Sita HP Siswi di Kelas
-
Mendadak Putra Mahkota Raja Solo Nyatakan Naik Tahta Jadi PB XIV di Hadapan Jasad Sang Ayah
-
IKJ Minta Dukungan Dana Abadi Kebudayaan, Pramono Anung Siap Tindaklanjuti
-
PLN Perkuat Transformasi SDM di Forum HAPUA WG5 ke-13 untuk Dukung Transisi Energi Berkelanjutan
-
Hadapi Musim Hujan, Kapolda Metro Petakan Wilayah Rawan hingga Siagakan Ratusan Alat SAR!
-
Tunggakan 23 Juta Peserta BPJS Kesehatan Bakal Dihapus Pemerintah, Tapi Wajib Lakukan Ini