Suara.com - Cinta memang terkadang tak memandang usia. Seperti yang dialami pasangan asal Malaysia ini.
Melansir dari OhBulan! seorang perempuan bernama Rasyidah Mohd Aris berbagi momen terindah yang terjadi dalam hidupnya ketika dia membangun rumah tangga dengan pria pilihannya.
Namun menarik perhatian netizen, bahwa ia menikahi pria yang lebih tua 21 tahun darinya.
Bahkan putri sulung dari suaminya seumuran dengan dirinya sendiri.
Pria yang tak disebutkan namnya tersebut sudah menikah dua kali sebelumnya.
Ayah delapan anak itu mengaku tak pernah menutup pintu hatinya untuk menikah meski dua kali pernikahannya berakhir dengan perpisahan.
"Takdir, saya berkenalan dengan seorang istri yang usianya jauh lebih muda, jadi terima saja dan doakan pernikahan kami langgeng sampai akhir hayat," ungkap sang suami seperti yang dikutip dari Ohbulan.
Ia menambahkan bahwa ia tidak berusaha terlalu keras untuk memenangkan hati mertuanya, tetapi bersyukur bahwa lamarannya diterima dan berjanji untuk merawat istrinya sebaik mungkin.
"Saya tidak berani menjanjikan bulan dan bintang dengan mertua saya karena saya menyadari bahwa saya hanya manusia dan khawatir apa yang dijanjikan tidak dapat dipenuhi," kata pria tersebut.
"Namun, saya memberi tahu ibu mertua sebelum menikahi istri saya bahwa saya akan berusaha merawat anaknya sebaik mungkin. Hanya itu yang bisa saya lakukan dan niat menikah ini karena Tuhan," tambahnya.
Baca Juga: Nyesek! Kisah Wanita Lumpuh Usai Kecelakaan Bareng Pacar Malah Diselingkuhi
Sementara itu, Rasyidah mengaku tidak menyangka akan bertemu jodoh dengan pasangan yang lebih tua darinya karena sebelumnya ia hanya menjalin asmara dengan pria seumuran.
Namun perbedaan usia tidak menjadi penghalang baginya karena yang penting mendapat restu dari kedua belah pihak keluarga.
"Saya sudah mengenal suami saya sejak awal tahun lalu karena kami bekerja di tempat makan yang sama. Saya bekerja sebagai asisten toko, sedangkan suami saya adalah pencampur air. Awalnya hubungan kami hanya sebatas teman biasa. Seiring waktu, kami menjadi dekat dan akhirnya dia terus terang ingin menikah denganku," ungkap Rasyidah.
Jelas, kisah masa lalu suaminya tidak membuatnya takut untuk melanjutkan pernikahannya karena yang penting adalah masa depannya bersama suami tercinta.
Berita Terkait
-
Viral, Video Kebakaran yang Terjadi Malam Ini di Kampung Beting Beredar, Netizen Prihatin: Padahal Mau Puasa
-
Definisi Teman Sejati, Pengantin Wanita Ini Ungkap Alasan Cuma Punya 2 Bridesmaid saat Menikah
-
Berkat Puasa 16 Jam per Hari, Ini Sosok Nenek yang Viral karena Dikira Masih Remaja, Cantik Banget!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
KPK Akhirnya Ambil Alih Kasus Korupsi Petral dari Kejagung, Apa Alasannya?
-
KPK Selidiki Korupsi Google Cloud, Kuasa Hukum Bantah Nadiem Makarim Terlibat
-
Kemenpar Dukung Pesta Diskon Nasional 2025: Potongan Harga 20-80 Persen!
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB