Suara.com - Langka dan mahalnya minyak goreng membuat produk satu ini menjadi sangat berharga selayaknya harta karun. Bahkan minyak goreng disebut-sebut menjadi hadiah yang lebih ditunggu calon mertua ketimbang dibawakan martabak.
Karena itulah, ketika sebuah hajatan memberikan bingkisan minyak goreng, tentu langsung menyita perhatian luas. Termasuk seperti yang diunggah akun TikTok @sigitpurwanto453 berikut ini.
Dalam video yang diunggah ulang oleh akun Instagram @kulinernyamnyam tersebut terlihat sebuah acara keagamaan yang dihadiri oleh sejumlah bapak-bapak.
Tampaknya acara tersebut sudah selesai, ditandai dengan banyaknya sampah mangkok dan gelas sekali pakai yang sudah kosong di depan mereka. Selain itu terdapat pula kotak-kotak makanan ringan yang sudah tandas isinya.
Namun yang menjadi sorotan utama di video ini tentu saja bingkisan yang akan dibawa pulang oleh para tamu tersebut. Sebab bukan hanya membawa sebuah tas plastik yang berisi makanan, tampak seplastik minyak goreng berukuran 2 liter di depan masing-masing tamu.
Bahkan beberapa tamu terlihat memasukkan minyak goreng tersebut ke dalam tas bingkisan.
"Makanan ga penting, minyak yang utama," ujar @kulinernyamnyam di kolom caption, dikutip Suara.com pada Selasa (5/4/2022). "Yang suami nya gak dateng, siap-siap di amuk bini nya."
Tampaknya selorohan pemilik akun memang benar, sebab minyak goreng kini menjadi produk yang sangat dibutuhkan oleh ibu-ibu di seluruh Indonesia.
"Kalo bapak-bapak ngumpul-ngumpul faedah dan pulang bawa barang mahal gini, pasti mamak-mamak yang nunggu di rumah juga happy," komentar warganet.
"Pengertian sekali yang punya hajat.... ibunya dirumah pasti seneng buanget," puji warganet lain, fokus kepada sang pemilik hajat yang memahami kebutuhan masyarakat.
"Pas bapaknya pulang emak dirumah girang," kata warganet.
"Pulang-pulang disayang istri tu bapak-bapak, bawa in upeti viral soalnya..," imbuh warganet lain.
"Bungah hatinya bapak-bapak, gak sabar pengen sampe di rumah disambut istri," ujar warganet.
"Para suami aja bahagia liat minyak goreng.." tutur warganet.
"Kemarin juga dapat kayak gitu... Berasa dapat harta karun minyak oh minyak," timpal yang lainnya.
Berita Terkait
-
Viral Karyawan Wajib Aktifkan Centang Biru WhatsApp sampai Harus Aktif Pas Hari Libur, Tidak Taat Auto Kena SP
-
Viral Mayat Bergelimpangan di Sepanjang Jalan Bucha, Rusia: Ini Adalah Tindakan Curang Barat Menyudutkan Kami
-
Bocah Cilik Ini Curhat Puasa Setengah Hari, Warganet Malah Salfok dengan Makanannya
-
Viral 'Resto Melayang' di Jakarta, Warganet Ngeri Singgung Film Final Destination
-
Viral! Warga Bangunkan Sahur di Depan Hotel: Yang Open BO Ayo Sahur
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?
-
Pakar Klarifikasi: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Hanya Rp300 Juta, Bukan Rp100 Miliar