Di tengah kesibukannya ia juga melakukan kegiatan kemanusiaan.
Mungkin terdengar aneh ketika seorang peniru Kim Jong Un minta tolong dari peniru Vladimir Putin untuk membantu peniru Zelensky keluar dari Ukraina.
Tapi ini yang baru-baru saja terjadi.
"Saya berharap nantinya ada yang membuat menjadi film karena apa yang terjadi menurut saya luar biasa," kata Howard X.
Umid Isabaev asal Uzbekistan sudah tinggal di Ukraina setelah fotonya di atas sebuah kereta Rusia menjadi viral.
Dalam gambar tersebut, Umid terlihat sangat mirip dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy.
Yang menariknya, salah satu produser acara televisi berjudul 'Servant of the People', yang diperankan Zelenskyy sebelum jadi Presiden, mengundang Umid untuk menirukan Zelensky dalam tayangan mereka.
"Kalau Anda menonton seri kedua dan ketiga dalam serial itu, tampak Umid yang muncul menggantikan Zelensky," kata Howard X.
Howard X mengetahui mengenai keberadaan Umid setelah mereka berdua tampil di tayangan dokumenter televisi Rusia yang mengangkat kisah para 'impersonator' orang-orang ternama di dunia.
Baca Juga: Adik Perempuan Kim Jong Un: Kesalahan Besar Korsel Menyatakan Mengenai Serangan ke Utara
Ketika Rusia melakukan invasi ke Ukraina, Howard X kemudian menelepon Umid untuk mengetahui keselamatannya.
"Saya menelponnya dan ia memang berada di Kyiv. Dan saya mengatakan 'kamu harus segera keluar dari sana'," kata Howard X.
Untuk membantu Umid keluar, Howard X meminta bantuan dari seorang warga Polandia bernama Steve Poland yang kebetulan wajahnya mirip Presiden Rusia Vladimir Putin.
Ketiganya tidak bisa bicara dalam bahasa yang sama, sehingga mereka harus melibatkan teman untuk menjadi penerjemah.
"Umid tidak tahu siapa kami. Dia seperti kurang percaya ketika saya menelepon dia," kata Howard X.
"Saya betul-betul harus meyakinkannya. Saya bilang 'kami tidak bekerja untuk Rusia, kami tidak bekerja untuk Ukraina'. Kami hanya orang yang mirip dengan tokoh terkenal.
Berita Terkait
-
Budget 200 Ribuan? Ini 5 Smartwatch Wanita Paling Worth It 2026
-
Dunlop Rilis Ban Mobil Generasi Terbaru yang Kompatibel dengan Kendaraan Listrik
-
Emas Antam Turun Harga di Logam Mulia, Tak Mampu Tembus Rekor Tertinggi
-
IHSG Bangkit di Awal Perdagangan Kamis ke Level 9.052, Tapi Rawan Koreksi
-
Indonesia Hadapi Kesenjangan Adopsi AI: 93% Profesional Terpapar, Namun Organisasi Belum Siap
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Jakarta 'Diteror' Hujan, Pemprov DKI Terapkan Dua Kali Modifikasi Cuaca
-
Hujan Deras Tak Kunjung Reda, Banjir Jakarta Meluas ke 12 RT dan 17 Ruas Jalan
-
Geger Warga Pati Antar Uang dalam Karung Berisi Rp2,6 Miliar, KPK Sebut Terkait OTT Bupati Sudewo!
-
Ketua Komisi VII DPR Kritik Habis Menpar Widiyanti: Kalau Enggak Mau Rapat, Jangan Jadi Menteri
-
Hujan Sejak Malam, Genangan Air di Sekitar Samsat Daan Mogot Picu Kemacetan Arah Grogol
-
Petaka Fajar di Matraman, Atap Rumah Ambruk Imbas Tak Kuat Bendung Hujan
-
8 Ruas Jalan Jakarta Tergenang Imbas Hujan Deras Pagi Ini
-
Waspada! Banjir Genangi Daan MogotFlyover Pesing, Arus Lalu Lintas ke Grogol Melambat
-
Ketua Satgas Tito Karnavian Pastikan Huntara Pengungsi di Pidie Jaya Layak Huni
-
Tinjau Pidie Jaya, Ketua Satgas Tito Karnavian Serahkan Bantuan untuk Warga