Suara.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) berencana melakukan revitalisasi pada 46 halte di ibu kota. Rencananya, pengerjaan akan dimulai pada Jumat (15/4/2022) besok.
Hal ini dikatakan oleh Direktur Teknik dan Digital TransJakarta Indrayana. Ia menyebut pihaknya menargetkan revitalisasi selesai dalam waktu enam bulan.
"Programnya (revitalisasi) ini rencana kita mulai hari Jumat besok lusa tanggal 15 April dan akan kita selesaikan secara keseluruhan dalam waktu 6 bulan," ujar Indrayana kepada wartawan, Rabu (14/4/2022).
Untuk pengerjaan proyek ini, diperkirakan akan menghabiskan anggaran sebanyak Rp 600 miliar. Revitalisasi ini nantinya juga akan menghasilkan halte ikonik dan yang terintegrasi dengan moda transportasi lain.
Empat halte yang termasuk ikonik adalah Halte Dukuh Atas 1, Tosari, Bundaran HI, dan Sarinah. Lalu, untuk halte terintegrasi di antaranya Halte Cawang-Cikoko, Kebon Pala, Stasiun Jatinegara 2 dan Juanda.
"Kemudian secara sisanya adalah halte-halte biasa," jelas Indrayana.
Revitalisasi ini akan membuat tiap halte yang dikerjakan nantinya memiliki fasilitas tambahan. Selain itu, pihaknya juga berupaya memberikan akses dan kenyamanan bagi disabilitas.
"Kami menyediakan toilet umum, maupun musola di setiap halte. Jadi para pelanggan bisa ke toilet di halte mana saja. Kemudian musolla ada di setiap halte, kemudian yang beda, saat ini kita betul mempertimbangkan akses bagi disabilitas, jadi kita jamin disabilitas terlayani dengan kondisi optimal," tuturnya.
Selama pengerjaan, 46 halte tersebut akan ditutup sementara. Namun, pihaknya menyediakan shuttle bus untuk pelanggan agar layanan tidak terganggu.
Baca Juga: TransJakarta Setop Sementara Empat Rute Layanan yang Lewati DPR
"Yang tadinya ada di jalur BRT kan kita pindahkan ke jalur reguler, sehingga nanti ada bus shuttle, yang melayani rute pendek tersebut, memindahkan penumpang yang seharusnya ada di jalur BRT tapi dia ada di jalur BRT, kita kembalikan lagi ke tengah, demikian juga sebaliknya," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Polisi Bongkar Modus Lempar Bola Komplotan Copet di Halte TransJakarta, Begini Praktiknya!
-
Halte Transjakarta Senen Sentral Berganti Nama Jadi Jaga Jakarta
-
Halte Senen Sentral Berganti Nama Jadi Jaga Jakarta: Apa Maknanya?
-
Diresmikan Hari Ini, Halte Jaga Jakarta Sisakan Jejak Peristiwa Unjuk Rasa
-
Transjakarta Sengaja Pamerkan Tiang Sisa Pembakaran Halte Senen, Pramono Jamin Tetap Aman
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Prabowo Berulang Kali Ucapkan Terima Kasih Jelang Upacara HUT ke-80 TNI
-
TPA Ilegal Rowosari Ditutup, Pemkot Semarang Berjanji Akan Siapkan TPS Resmi
-
Naik Maung, Prabowo Keliling Monas dan Sapa Warga Sebelum Pimpin Upacara HUT TNI
-
Monas Dibanjiri Warga, Tank Tempur Jadi Rebutan Spot Foto untuk Anak-Anak di HUT ke-80 TNI
-
Penampakan 200 Motor Baru, Siap Jadi Doorprize Utama di HUT ke-80 TNI di Monas
-
Kebakaran di Glodok Plaza pada Sabtu Malam, Api Berkobar di Kios HP Lantai Bawah
-
PLN Dorong Interkoneksi ASEAN Power Grid untuk Akselerasi Transisi Energi Bersih
-
Ajang Dunia MotoGPTM 2025 Jadi Penyelenggaraan Terbaik dan Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Ketimbang Berpolemik, Kubu Agus Diminta Terima SK Mardiono Ketum PPP: Digugat pun Bakal Sia-sia?
-
Bima Arya: PLBN Sebatik Harus Mampu Dongkrak Ekonomi Masyarakat Perbatasan