Suara.com - Sutanto Bachtiar (29) nampak bersiap di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat pada Selasa (26/4/2022) hari ini. Hari ini merupakan realisasi penantian panjangnya selama dua tahun terakhir. Rencananya, dia akan berangkat menuju Surakarta, Jawa Tengah untuk merayakan lebaran di kampung halaman tahun ini.
Kepada Suara.com, ia mengaku sudah dua tahun hanya merayakan Idul Fitri di ibu kota lantaran Pandemi Covid-19. Namun di tahun ini, akhirnya Sutanto bisa berkumpul dengan sanak saudara mengingat pemerintah telah memberi kelonggaran untuk mudik.
"Saya sudah dua tahun ini lebaran di Jakarta. Tahun ini, alhamdulillah bisa mudik. Bisa lebaran bareng orang tua dan saudara lainnya," ucap Sutanto di lokasi.
Sutanto pun mengaku telah menjalani vaksinasi hingga tahap tiga. Dengan demikian, dirinya tidak perlu lagi mengikuti swab antigen sebagai syarat perjalanan.
"Kalau soal vaksin, saya sudah booster. Sudah tahap tiga. Jadi tenang lah, ndak perlu antigen lagi," ucapnya.
Pemudik lainnya, Suliyana (33) mengaku pulang kampung lebih awal demi menghindari puncak arus mudik pada Jumat (28/4/2022) mendatang. Dia bahkan sudah membeli tiket sejak satu bulan yang lalu untuk berlebaran di Ponorogo, Jawa Timur.
"Iya, soalnya biar tidak rame saja. Sudah satu bulan yang lalu (beli tiket). Soalnya, nggak kebagian, ya rame kayak begini," beber dia.
Suliyana mengaku mudik bersama suami dan anaknya pada hari ini. Dia sangat antusias mengingat sudah hampir tiga tahun merayakan lebaran di Ibu Kota karena Pandemi Covid-19.
"Senang bisa ketemu orang tua. Sudah tiga tahun tidak mudik. Sekarang sudah vaksin, sudah booster juga," ucap dia.
Baca Juga: Cerita Pemudik, Pilih Mudik Lebih Awal: Biar Lama di Kampung Halaman
Puncak Keberangkatan Besok
Sebelumnya, PT KAI memprediksi puncak keberangkatan para pemudik di Stasiun Pasar Senen akan terjadi mulai Rabu (27/4/2022) hingga Minggu (1/5/2022) mendatang. Jika diprosentase, kenaikan jumlah penumpang diprediksi mencapai 95 persen.
Data hari ini, ada sebanyak 16.600 penumpang berangkat dari stasiun tersebut. Tidak hanya itu, terdapat 28 rangkaian kereta api -- dua di antaranya kereta tambahan -- beroperasi dari Stasiun Pasar Senen.
"Kalau kami melihat dari data, mulai tanggal 27 besok akupansinya akan lebih tinggi lagi. mungkin sudah di atas 95 persen semua ya. Jadi kemungkinan memang untuk puncak keberangkatan terjadi di sekitar tanggal 27-1 Mei," kata Kahumas PT. KAI Daop 1, Eva Chairunisa di lokasi.
Tujuan Penumpang
Pemudik yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen rata-rata mempunyai daerah tujuan ke Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Belum Terima BLTS? PT Pos Indonesia Pastikan Surat Pemberitahuan Masih Terus Didistribusikan
-
Survei Tingkat Kepercayaan ke Lembaga Negara: BGN Masuk Tiga Besar, DPR-Parpol di Posisi Buncit
-
Darurat Banjir-Longsor Sumut, Bobby Nasution Fokus Evakuasi dan Buka Akses Jalur Logistik yang Putus
-
KPK Panggil Kakak Hary Tanoe dalam Kasus Bansos Hari Ini
-
Survei Terbaru Populi Center Sebut 81,7 Persen Publik Yakin Prabowo-Gibran Bawa Indonesia Lebih Baik
-
Heartventure Dompet Dhuafa Sapa Masyarakat Sumut, Salurkan Bantuan ke Samosir-Berastagi
-
Bansos Tetap Jalan Meski Sumatera Terendam Bencana, PT Pos Indonesia Pastikan Penyaluran Aman
-
KPK Pertimbangkan Lakukan Eksekusi Sebelum Bebaskan Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi, Ini Penjelasannya
-
Francine PSI Tagih Janji Pramono: kalau Saja Ada CCTV yang Memadai, Mungkin Nasib Alvaro Beda
-
Rano Karno: JIS Siap Hidup Lagi, Pemprov DKI Benahi Akses dan Fasilitas Pendukung