Suara.com - Kabar hilangnya anak sulung Ridwan Kamil, Emmiril Khan Mumtadz telah menjadi perhatian masyarakat Indonesia. Salah satunya Ketua PSI Giring Ganesha yang langsung mengirimkan doa.
Diketahui anak Gubernur Jawa Barat itu dilaporkan hilang terseret arus saat sedang berenang di Sungai Aare, Swiss, Kamis (26//5/2022) waktu setempat. Tim SAR dan polisi Swiss juga telah melakukan pencarian selama 6 jam di sungai.
Belum mendapatkan hasil, proses pencarian Emmiril Khan Mumtadz untuk sementara dihentikan. Hal ini dikarenakan kondisi di lapangan sudah mulai gelap, sehingga akan dilanjutkan besok pagi.
Giring Ganesha pun mendoakan agar putra Ridwan Kamil bisa ditemukan dengan kondisi selamat. Hal ini diungkapkannya di akun Twitter pribadinya, saat mengomentari pemberitaan mengenai hilangnya Emmiril.
"Ya Allah lindungi dan selamatkan Emmiril Khan Mumtadz, putra sulung bro Ridwan Kamil. Selamatkan dia agar bisa kembali ke Tanah Air kepelukan keluarga tercinta. Amin," tulis Giring seperti dikutip Suara.com, Jumat (27/5/2022).
Cuitan Giring itu juga langsung mendapatkan respons warganet. Mereka turut menuliskan doa agar anak pertama Ridwan Kamil itu segera ditemukan dengan kondisi baik-baik saja.
"Amin," tulis warganet.
"Semoga segera ditemukan dengan selamat. Bismillah," komentar warganet.
"Sudah 6 jam pencarian, belum ketemu dan sementara ini pencarian dihentikan, karena di sana sekarang sudah malam atau dini hari. Besok pagi baru dilanjutkan. Semoga happy ending. Amin," harap warganet.
Baca Juga: 8 Potret dan Fakta Emmiril Khan Mumtadz, Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Sungai Swiss
"Semoga ditemukan sehat dan selamat ya Allah Ya Rabb," doa yang lain.
Kronologi Anak Ridwan Kamil Hilang di Sungai Swiss
Anak Ridwan Kamil, Emmiril Khan Mumtadz dinyatakan hilang saat berenang di sungai Aare, Swiss. Kejadian itu terjadi pada Kamis (26/5/2022) waktu setempat.
Elpi Nazmuzaman selaku perwakilan keluarga mengkonfirmasi kabar tersebut. Dia pun memohon doa.
"Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Semoga dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat wal afiat," katanya kepada awak media.
Semua bermula saat Eril berenang bareng adik dan temannya. Namun ketika hendak naik ke daratan, dia terseret arus sungai.
Berita Terkait
-
8 Potret dan Fakta Emmiril Khan Mumtadz, Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Sungai Swiss
-
Siapa Emmeril Khan Anak Ridwan Kamil yang Terseret Arus di Sungai Aare Swiss?
-
Emmeril Putra Ridwan Kamil Hilang di Sungai Swiss, KBRI Koordinasi dengan Polisi Upayakan Pencarian
-
Mengenal Sungai Aare di Bern Swiss, Lokasi Hilangnya Anak Ridwan Kamil
-
Emmeril Khan Mumtadz, Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Swiss, Lulusan SMA 3 Bandung dan Pernah Magang di Pindad
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Kunjungi Jepang, Menko Yusril Bahas Reformasi Polri hingga Dukungan Keanggotaan OECD
-
3 Fakta Korupsi Pajak: Kejagung Geledah Rumah Pejabat, Oknum DJP Kemenkeu Jadi Target
-
Warga Muara Angke Habiskan Rp1 Juta Sebulan untuk Air, PAM Jaya Janji Alirkan Air Pipa Tahun Depan
-
Drama Baru Kasus Ijazah Palsu Jokowi: Roy Suryo Cs Gandeng 4 Ahli, Siapa Saja Mereka?
-
MK Larang Polisi Aktif di Jabatan Sipil, Bagaimana Ketua KPK? Ini Penjelasan KPK!
-
Pertikaian Berdarah Gegerkan Condet, Satu Tewas Ditusuk di Leher
-
DPR Kejar Target Sahkan RKUHAP Hari Ini, Koalisi Sipil Laporkan 11 Anggota Dewan ke MKD
-
Siswa SMP di Tangsel Tewas Akibat Perundungan, Menteri PPPA: Usut Tuntas!
-
Klarifikasi: DPR dan Persagi Sepakat Soal Tenaga Ahli Gizi di Program MBG Pasca 'Salah Ucap'
-
Kondisi Terkini Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta: Masih Lemas, Polisi Tunggu Lampu Hijau Dokter