Suara.com - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil disebut masih selesaikan pekerjaannya usai dengar kabar hanyutnya putra pertama, Emmerill Khan Mumtadz (Eril).
Video pria yang biasa disapa Kang Emil tersebut beredar di media sosial.
Perlu diketahui, saat dikabari soal kondisi putra pertamanya, Ridwan Kamil tengah berada di Inggris untuk menjalani kegiatan pemerintahan luar negeri bersama delegasi dari Pemprov Jawa Barat.
Tetap Selesaikan Kerjaan Dulu
Pada video yang salah satunya diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo memperlihatkan Ridwan Kamil masih menyelesaikan pekerjaannya.
Ridwan Kamil terlihat masih meladeni orang-orang yang menyapanya hingga meminta foto.
Emil juga masih melayangkan senyum dan menanggapi sapaan orang-orang Indonesia yang ada di Inggris.
"Terima kabar anaknya hilang di sungai, Ridwan Kamil tetap lanjut kerja dengan tabah," tulis akun Instagram @fakta.indo.
Ridwan Kamil sendiri masih memiliki tiga agenda yang harus diselesaikan saat ia dikabari soal puranya.
Baca Juga: Bakal Dibantu Wisatawan, Dubes RI Sebut Kemungkinan Eril Putra Ridwan Kamil Ditemukan Makin Tinggi
"Kang Emil terlihat tegar dan melanjutkan seluruh agenda di Inggrus dengan lancar," imbuh akun tersebut.
"Setelah agenda sore harinya Kang Emil langsung menuju bandara untuk bertolak ke Swiss," tambahnya.
Video Ridwan Kamil itu sontak mendapatkan berbagai respons dari warganet. Banyak warganet yang menyoroti raut wajah Ridwan Kamil.
"Matanya enggak bisa bohong Pak," komentar warganet.
"Raut wajah sedihnya enggak bisa dibohongi," imbuh warganet lain.
"Terkadang profesional itu menyakitkan," tulis warganet di kolom komentar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo