Suara.com - Penyelenggaraan ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta dipastikan akan digelar tanpa sponsor dari perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Seluruh pendukung acara merupakan perusahaan swasta dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
VP Organizing Committee Formula E Jakarta, Iman Sjafei mengatakan sebelumnya memang sempat ada anak usaha BUMN Pertamina, PT Kilang Pertamina Internasional yang menjadi sponsor. Namun, pihaknya memutuskan untuk membatalkan kerja sama.
"(BUMN) Enggak ada, sudah fix enggak ada," ujar Iman saat dikonfirmasi Suara.com, Kamis (1/5/2022).
Iman mengatakan, tiga hari jelang balapan 4 Juni nanti ini sudah hampir dipastikan tidak akan ada lagi sponsor yang masuk. Dengan demikian, perusahaan pendukung ajang balap mobil listrik ini berjumlah 30 dengan rincian 29 swasta dan satu BUMD.
"Kayaknya sih nggak deh, sudah gak ada lagi. Sudah selesai. Iya (29 swasta satu BUMD DKI)," jelasnya.
Rencana awalnya, kerja sama yang disepakati antara panitia dengan Kilang Pertamina adalah pemberian diskon pembelian produk energi terbarukan, Pertamina Renewable Diesel.
"Bentuk sponsoship itu bukan sponsor tapi ngasih discount dari pembelian bahan bakar," kata Iman.
Kendati demikian, pihaknya memutuskan untuk tak mengambil diskon tersebut demi prinsip Good Corporate Government (GCG). Apalagi nantinya akan ada pemeriksaan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
Dikhawatirkan diskon yang diambil ini akan menjadi temuan dalam laporan keuangan nantinya.
Baca Juga: Khawatir Diperiksa BPK, Panpel Formula E Batalkan Kerja Sama Sponsor dengan Anak Usaha BUMN
"Untuk GCG, rapi dan lain-lain, pihak panitia barusan memutuskan nggak mengambil diskonnya," jelasnya.
"Karena kita pikir pemberian diskon ini akan dicek BPK segala macem biar GCG panitia memutuskan gak ambil diskonnya," tuturnya menambahkan.
Produk Pertamina Renewable Diesel ini akan dipakai untuk bahan bakar generator pengisian ulang baterai kendaraan mobil balap Formula E. Nilai diskon yang ditawarkan Kilang Pertamina sekitar Rp1 miliar.
Meski tidak jadi mengambil diskon, kata Iman, panitia Formula E tetap akan membeli produk bahan bakar itu. Nilai pembelian keseluruhan diperkirakan mencapai Rp3 miliar.
"Beli di pertamina tetap tapi nggak ngambil diskon. Diskon yang Rp1 miliar itu gak jadi diambil," ucapnya.
Dengan dibatalkannya kerja sama dengan Pertamina Kilang, maka total sponsor Formula E adalah 30 perusahaan. Rinciannya 29 swasta dan 1 BUMD.
Berita Terkait
-
Ogah Minta-Minta ke Menteri Erick Thohir, Sahroni Pilih Legawa jika BUMN Tak juga Sponsori Formula E
-
Lowongan Kerja BUMN MIND ID 2022: Syarat, Cara Daftar dan Link Situs Resminya
-
31 Perusahaan Jadi Sponsor Formula E Jakarta 4 Juni 2022, Ini Daftarnya
-
Mantab! Jumlah Sponsor Formula E Bertambah Empat Kali Lipat dalam Dua Hari
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
SPinjam Luncurkan JELAS TANPA JEBAKAN, Anda Bisa Pilih Pinjaman Daring Bunga Rendah dan Transparan
-
Fakta-fakta Penembakan Renee Good oleh Petugas ICE dan Gelombang Protes di AS
-
Seleksi PPPK Kemenag 2026: Prediksi Jadwal, Materi dan Tahapannya
-
SPPG Klarifikasi Video Viral MBG Bungkus Plastik
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?