Suara.com - Musibah yang menimpa keluarga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, terus mendapat perhatian publik. Sebab Emmeril Khan Mumtadz belum ditemukan setelah terseret arus Sungai Aare pada Kamis (26/5/2022).
Meski kebanyakan warganet ikut prihatin dan terus memanjatkan doa, beberapa pihak juga punya tanggapan berbeda mengenai situasi ini.
Salah satunya dari pengguna akun Instagram @ratujreng_1. Potongan komentar-komentarnya ketika menanggapi tragedi hilangnya Eril lewat Live Instagram banyak menuai kecaman karena dianggap tidak bersimpati.
Sebagai gambaran singkat, @ratujreng_1 menyatakan tidak semua insiden bisa dianggap sebagai musibah. Termasuk soal hanyutnya Eril yang menurutnya tidak tergolong musibah karena seolah mengantarkan sendiri nyawa kepada Yang Maha Kuasa.
"Enggak semua musibah itu datang dari Tuhan. Ada juga ulah manusia," ungkap @ratujreng_1 dalam Live Instagram-nya.
"Tapi kalau cari penyakit, berenang, (lalu) mati, itu namanya mengantar nyawa," lanjutnya.
Komentarnya inilah yang menjadi buah bibir, terutama setelah viral di banyak media sosial termasuk TikTok. Publik ramai mengecamnya, membuat pemilik akun dengan nama Cynthia Corla itu kini angkat bicara.
Lewat unggahan terbarunya di Instagram, @ratujreng_1 menilai konten yang viral itu sangat menyudutkannya karena sudah dipotong-potong. Padahal Live Instagram-nya tak bermakna seperti itu jika ditonton secara utuh.
"Lagi rame di TikTok soal seteman bunda. Ingat, jangan termakan hasut. Kalian lihat video live ku sepotong-potong," kata @ratujreng_1, dikutip Suara.com pada Rabu (1/6/2022).
Baca Juga: Klub Dayung, Pemancing dan Komunitas Berkebun Bakal Bantu Pencarian Eril di Sungai Aare
"Jangan bilang aku gak punya hati. Rasah sedih ku dan menyayangi peristiwa itu segedek (sebesar) gunung," tuturnya melanjutkan.
Klarifikasi senada juga disampaikan oleh beberapa warganet yang tampaknya memang menonton penuh Live Instagram @ratujreng_1.
"Kok vidionya di potong-potong gini si jadi kesannya menjatuhkan bunda," keluh warganet.
"Semua pada cari bahan biar banyak viewers jadi pada motong-motong video bunda padahal ceritanya ga gitu," timpal yang lainnya.
Sayangnya konten Live Instagram yang dimaksud tidak disimpan sehingga sejauh ini tak bisa dikroscek seperti apa konteks asli yang disampaikan oleh @ratujreng_1.
Untuk klarifikasi @ratujreng_1 bisa disaksikan selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Anjuran UAH Membaca Surat Al Fatihah dan Al An'am Ayat ke-59 Selama Proses Pencarian Eril
-
Viral Video Tawuran Pelajar di Rel Kereta Api di Sukabumi, Warga Ungkap Fakta Ini
-
7 Fakta Wanita yang Diduga Lakukan Pelecehan saat Pasang Kateter Urin ke Pasien Pria, RSUD Wonosari Turut Angkat Bicara
-
Tega! Istri Setia Tunggu 3 Tahun Saat Suami Dipenjara, Usai Bebas Malah Pulang ke Rumah Selingkuhan
-
Tak Punya Hati! Orang Ini Nyinyir Sebut Hilangnya Eril Bukan Musibah Tapi Sengaja
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
Mengapa Jakarta Selatan Kembali Terendam? Ini Penyebab 27 RT Alami Banjir Parah
-
Korupsi Pertamina Makin Panas: Pejabat Internal Hingga Direktur Perusahaan Jepang Diinterogasi
-
Mengapa Kemensos Gelontorkan Rp4 Miliar ke Semarang? Ini Penjelasan Gus Ipul soal Banjir Besar
-
Soal Progres Mobil Nasional, Istana: Sabar Dulu, Biar Ada Kejutan
-
Kenapa Pohon Tua di Jakarta Masih Jadi Ancaman Nyawa Saat Musim Hujan?
-
Tiba di Korea Selatan, Ini Agenda Presiden Prabowo di KTT APEC 2025
-
Pernah Jadi Korban, Pramono Anung Desak Perbaikan Mesin Tap Transjakarta Bermasalah
-
Skandal Whoosh Memanas: KPK Konfirmasi Penyelidikan Korupsi, Petinggi KCIC akan Dipanggil
-
Formappi Nilai Proses Etik Lima Anggota DPR Nonaktif Jadi Ujian Independensi MKD
-
Ketua DPD: GKR Emas Buktikan Pena Juga Bisa Jadi Alat Perjuangan Politik