Suara.com - Menteri Pendidikan, Kebudayaan Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim menyampaikan ucapan belasungkawa atas kepergian Emmeril Kahn Mumtadz, atau biasa dipanggil Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil.
Nadiem berharap, Ridwan Kamil dan istri, Atalia Praratya bisa mengikhlaskan kepergian anaknya dalam peristiwa ini.
"Semoga keluarga Kang Ridwan Kamil dan Teh Atalia Praratya, diberikan kekuatan dan kesabaran," kata Nadiem melalui akun instagramnya, Jumat (3/6/2022).
Sebelumnya, Ridwan Kamil dan Atalia telah mengikhlaskan kepergian Eril yang hanyut di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss setelah pencarian selama tujuh hari oleh otoritas setempat.
"Kang Emil (Ridwan) dan Teh Lia (Atalia) sudah menyampaikan bahwa mereka ikhlas dan meyakini bahwa Emmeril, yang kita kenal sebagai Eril, sudah wafat, berpulang ke rahmatullah, karena tenggelam," kata kakak pertama Ridwan Kamil, Erwin Muniruzzaman pada Jumat (3/6/2022).
Direktur Pelindungan Warga Negara Indonesia Kementerian Luar Judha Nugraha mengatakan upaya pencarian terhadap Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putera Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang hilang di Sungai Aare, Bern di hari ketujuh belum ditemukan.
Judha menuturkan KBRI Bern terus berkoordinasi dengan Pemerintah Swiss dalam melakukan pencarian terhadap Eril.
"Ini sudah masuk pada hari ketujuh upaya pencarian dan memang hingga saat ini pak Eril belum bisa ditemukan berbagi upaya terus dilakukan oleh KBRI Bern berkoordinasi dengan pemerintah setempat," ujar Judha dalam Press Briefing secara daring, Kamis (2/6/2022).
Judha membeberkan pada Selasa 31 Mei 2022, KBRI Bern melakukan pertemuan dengan Ridwan Kamil,Kepala Polisi Maritim, Kepolisian Kantor Bern dan orotitas Pemerintah Swiss.
Baca Juga: Ridwan Kamil Tertunduk Lesu Saat di Bandara Hendak Pulang ke Indonesia, Netizen: Sedih Teramat Dalam
"Pada 31 Mei telah ada pertemuan KBRI Bern dan juga dihadiri pihak keluarga dengan Kepala Polisi Maritim, kemudian Polisi Kantor Bern dan dihadiri juga Komisi Luar Negeri Pemerintah Kantor Bern," papar dia.
Lebih lanjut, Judha menyebut Kepala Protokol Kementerian Luar Negeri Swiss, Duta Besar Beatrice Schaer juga telah bertemu Ridwan Kamil dan Atalia pada 1 Juni 2022.
Pemerintah dan Otoritas Swiss kata Judha menekankan pencarian terhadap Eril diintensifkan dengan metode darat, perahu ataupun drone, namun belum bisa ditemukan.
Kendati demikian, pemerintah dan Otoritas Swiss kata Judha terus melakukan pencarian terhadap Eril.
"Disampaikan bahwa pemerintah, Otoritas Swiss mengupayakan sebaik mungkin upaya-upaya pencarian dan saat ini terus diintensifkan dengan berbagai macam metode baik itu darat perahu maupun drone," papar Judha.
"Namun memang hingga saat ini belum bisa ditemukan dan upaya itu akan terus tetap dilanjutkan," sambungnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Pengacara Komisaris PT Jenggala Maritim Nilai Dakwaan Soal Fee Sewa Kapal Tak Terbukti
-
Milik Siapa PT IMIP? Heboh Bandara Morowali Disebut Ilegal, Jadi 'Negara dalam Negara'
-
Rahang Alvaro Masih Hilang, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak Sisir Aliran Sungai Tenjo
-
Bandara 'Hantu' Morowali, Isu Negara dalam Negara dan Ancaman Kedaulatan Mengemuka
-
Angka Kasus Korupsi Kades Capai 489, Wamendagri: Ini Catatan Serius
-
Cari Potongan Rahang Alvaro, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak Sisir Sungai di Bogor
-
Demi Target Ekonomi Indonesia Menolak Phase-Out Energi Fosil: Apa Dampaknya?
-
Pemerintah Kebut Aturan Turunan KUHAP Baru, Wamenkum Janji Rampung Sebelum Akhir Desember
-
KPAI Setuju Pemprov DKI Batasi Akses Medsos Pelajar, Orang Tua dan Sekolah Juga Kena Aturan
-
Tahu Kabar Dapat Rehabilitasi Prabowo Saat Buka Puasa, Eks Dirut ASDP Senang: Alhamdulillah