Suara.com - Masyarakat di Kecamatan Wangi-Wangi, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara sangat antusias saat menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo.
Menurut pantauan, ratusan masyarakat berdatangan di Marina Togo Mowondu, lokasi pertama yang dikunjungi Presiden Jokowi bersama Ibu Negara.
Salah satu warga Kelurahan Pongo, Kecamatan Wangi-Wangi yang bernama Hatmawati (55) mengungkapkan bahwa dirinya sangat mendambakan kehadiran presiden.
"Kami sangat bangga, senang, bersyukur atas waktu yang diluangkan untuk kami Bapak Presiden berkunjung di daerah kami," katanya sambil terharu.
Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya dan masyarakat lain di daerah itu sangat menantikan Presiden dan Ibu Negara sejak kemarin.
"Sudah lama ini dinanti-nantikan, suatu kebanggaan bagi kami tersendiri karena Bapak Presiden mau datang di tempat kita, kami bangga lah," ujar dia.
Hadirnya orang nomor satu di Indonesia dan beberapa menteri di Wakatobi ini menurutnya dapat menguntungkan masyarakat di daerahnya karena para tamu akan membeli produk-produk lokal warga daerah.
Antusias masyarakat menyambut kedatangan Presiden di daerah itu juga terlihat banyaknya warga yang berjejer di sepanjang jalan yang akan dilalui Presiden.
Panasnya terik matahari tidak menghalangi harapan mereka untuk menyapa Presiden. Mulai orang tua, muda-mudi hingga anak kecil berdiri di trotoar jalan.
Baca Juga: Presiden Joko Widodo Harapkan Ekspor Kendaraan ke Australia Terbuka Lebih Luas
Sementara itu, pihak keamanan TNI-Polri dan Paspampres mengawal masyarakat agar tidak melakukan tindakan yang berlebihan dalam menyambut Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana langsung menuju Marina Togo Mowondu untuk menghadiri sekaligus membuka Pertemuan Puncak Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA Summit) 2022.
Setelahnya, Presiden dan Ibu Iriana akan menuju Kampung Mola untuk menyerahkan sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga akan mengendarai motor listrik untuk menuju lokasi penyerahan sertifikat di Kampung Mola.
Usai penyerahan sertifikat, Presiden dan rombongan akan melanjutkan perjalanan menuju Pasar Pagi untuk menyerahkan bantuan sosial kepada para penerima manfaat.
Selanjutnya, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana diagendakan untuk meresmikan sejumlah pelabuhan dan kapal motor penumpang (KMP) yang dipusatkan di Dermaga Rakyat Wanci.
Mengakhiri rangkaian kunjungan kerja di Kabupaten Wakatobi, Presiden dan Ibu Iriana akan melakukan pelepasan tukik di Patuno Resort bersama masyarakat sekitar Kabupaten Wakatobi.
Tag
Berita Terkait
-
Presiden Joko Widodo Harapkan Ekspor Kendaraan ke Australia Terbuka Lebih Luas
-
Bertolak ke Vatikan, 4 Momen Menag Yaqut saat Bertemu Paus Fransiskus
-
Warga Hampir Tertabrak Iring-iringan Mobil Jokowi Demi Rebutan Kaos, Publik Permasalahkan Hal Ini
-
Bikin Warga Nyaris Tertabrak Mobil, Warganet Usul ke Presiden Jokowi Jangan Bagi-bagi Kaus di Jalan: Membahayakan Rakyat
-
Upacara Sajo Moane Sambut Kedatangan Jokowi Di Wakatobi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Selamat Tinggal Rompi Oranye? KPK Tak Akan Lagi Pamerkan Tersangka Korupsi di Depan Kamera
-
PDIP: Kami Penyeimbang, Bukan Mendua, Terungkap Alasan Ogah Jadi Oposisi Prabowo
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
-
Trump Dikabarkan Kirim Operasi Khusus Militer AS untuk 'Caplok' Greenland
-
Wanti-wanti Peneliti UGM Soal Superflu, Tetap Bisa Fatal Bagi yang Rentan
-
Tersangka Korupsi Kini 'Dilindungi' dari Konferensi Penetapan KPK Imbas KUHAP Baru
-
Kronologi Suap Pajak KPP Madya Jakut: Diskon Rp59 M Dibarter Fee Miliaran Berujung OTT KPK
-
Cuaca Hari Ini: Hujan Terjadi Hampir di Berbagai daerah dari Banten Sampai Yogyakarta
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara