Suara.com - Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha, mengatakan sesuai arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, KBRI Bern dan Kementerian Luar Negeri berupaya semaksimal mungkin melakukan pencarian hingga pemulangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ke Indonesia.
Hal ini dikatakan Judha dalam jumpa pers secara virtual, Sabtu (11/6/2022).
"Terus berusaha membantu semaksimal mungkin, dari pada saat pencarian sampai ke pemulangan jenazah ke tanah air," ujar Judha dalam jumpa pers secara virtual.
Menlu Retno kata Judha, terus melakukan komunikasi dengan Dubes RI Bern Muliaman D Hadad dan tim serta mengkoordinasikan tim yang ada di Jakarta.
"Dari waktu ke waktu ibu Menlu juga terus lakukan komunikasi dengan bapak Gubernur Ridwan Kamil," papar dia.
Selain itu, Judha menuturkan KBRI Bern telah melakukan langkah-langkah repatriasi jenazah Eril
Judha menuturkan langkah repatriasi yang dilakukan yakni dari mulai pengurusan keputusan Pengadilan Kantor Bern untuk izin serah terima jenazah, hingga penerbitan surat kematian Eril.
"Sejak jenazah almarhum ananda Eril, ditemukan pada 8 Juni yang lalu, langkah-langkah repatriasi yang dilakukan KBRI Bern, antara lain adalah pengurusan keputusan pengadilan kantor Bern untuk izin serah terima jenazah. Lalu kemudian melakukan pengurusan date sertificate dengan otoritas setempat, melakukan penerbitan surat keterangan kematian yang dikeluarkan oleh KBRI Bern," kata Judha.
Selanjutnya KBRI kata Judha, melakukan pemulasaran jenazah dan pemetian sebelum diterbangkan ke Indonesia
Baca Juga: Si Anak Sholeh Ganteng Ini Akhirnya Kembali Pulang, Ridwan Kamil: Alhamdulillah
Pemulasaran jenazah sesuai dengan syariat Islam dan kemudian melakukan pemetian jenazah sesuai dengan standar penerbangan," ucap dia.
Judha menuturkan Kemlu di Jakarta juga telah melakukan rapat koordinasi untuk memastikan kelancaran ketibaan jenazah di Indonesia.
Sebelumnya, Judha mengatakan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan diterbangkan dari Bandara Zurich, Swiss pada pukul 10.10 waktu Swiss atau pukul 15.10 Waktu Indonesia.
Jenazah Eril akan satu penerbangan dengan Ridwan Kamil dan keluarga.
"Saat ini informasi yang kami dapat dari KBRI Bern, bapak Ridwan Kamil didampingi pejabat KBRI Bern telah berada di Zurich Airport dan direncanakan akan take off pada pukul 10.10 waktu setempat atau pukul 15.10 menit waktu Indonesia," ujar Judha dalam jumpa pers secara virtual, Sabtu (11/6/2022).
Judha menjelaskan Ridwan Kamil dan jenazah Eril akan tiba pada Minggu 12 Juni 2022 pukul 15.45 WIB.
Berita Terkait
-
Jenazah Eril Tiba di Bandung Minggu Malam, Keluarga Ridwan Kamil Persilahkan Warga Takziah ke Gedung Pakuan
-
Si Anak Sholeh Ganteng Ini Akhirnya Kembali Pulang, Ridwan Kamil: Alhamdulillah
-
Wanti-wanti Menteri Jokowi Jelang Pemilu, Politisi Demokrat: Jangan Seenaknya Gunakan Fasilitas Negara Untuk Kampanye
-
Jenazah Eril Tiba di Tanah Air Besok Sore, Kemenlu Minta Doa Proses Pemulangan Berjalan Lancar
-
Terbang dari Swiss Sore Ini, Jenazah Eril dan Ridwan Kamil akan Tiba di Tanah Air Minggu Besok Pukul 15.45 WIB
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi