Suara.com - Sebuah SPBU Mini di Sidoarjo terbakar hingga menewaskan 2 orang. SPBU Mini terbakar itu menghabisi sebuah kios sembako 24 jam samping Gang Kelinci di RT 3 RW 6 Dusun Timpian Desa Wedoro Kecamatan Waru.
Informasi yang dihimpun menyebutkan, pemilik kios mengalami luka bakar, dan isterinya yang hamil tertidur di dalam kios bersama cucu lelakinya berusia empat tahun, tak bisa keluar dan terjebak asap di dalam dan tak terselamatkan keduanya.
Kebakaran terjadi sekitar pukul 04.15 WIB atau pada saat salat subuh. Api yang berkobar, membuat penghuni kios bangunan berukuran sekitar 4X6 m2 itu panik.
Api membara pada titik unit pom mini dan isi toko. Sebuah motor milik korban di depan toko juga hangus terbakar dan tinggal rangkanya saja.
SPBU Mini itu milik warga Sumenep Madura. Peristiwa itu terjadi, Kamis (16/6/2022). Satu orang lainnya mengalami luka bakar.
Dikutip dari BeritaJatim.com, belum diketahui penyebab kebakaran belum diketahui secara pasti.
Api berhasil di padamkan sekitar dua jam setelah satu unit PMK melakukan pemadaman di lokasi.
Suwarno warga setempat mengatakan banyak warga mendengar pemilik kios berteriak-teriak minta tolong. Warga berusaha memadamkan api dan api terus membara.
“Apinya sangat membara,” katanya.
Baca Juga: Viral Pria Ini Telpon Sambil Charge Hp di Atas Kasur, Endingnya Bikin Netizen Merinding
Selain konsentrasi memadamkan api dengan alat seadanya, warga juga berusaha menolong dua korban yang terjebak dalam kios. Pintu kios hanya bagian depan dan ada etalase barang dagangan.
Warga sempat berusaha menjebol tembok samping kios untuk menyelamatkan dua korban, ibu pemilik kios dan cucunya yang masih terkurung api di dalam, namun tak berhasil.
“Kedua korban yang meninggal dunia menyelamatkan diri ke kamar mandi, namun tak terselamatkan. Wanita yang meninggal adalah pemilik toko, dan balita laki-laki itu cucunya. Orang tua balita itu juga buka usaha yang sama di kawasan Kecamatan Taman,” urainya.
Kepala Desa Wedoro Abdul Rasyid mengatakan, pemilik kios warga Madura dan buka 24 jam. Semua isi toko, termasuk pom mini depan kios dan motor korban, terbakar hangus.
“Korban penjual sembako 24 jam, juga buka pom mini, gas elpiji dan barang kebutuhan lainnya,” terangnya.
Berita Terkait
-
Menkeu Purbaya Buka Suara soal Hilangnya Uang Rp4,6 Miliar dalam Insiden Mobil Terbakar
-
Volume Sampah TPA Jabon Melonjak Saat Musim Hujan
-
Detik-detik Grandmax Bawa Rp5,2 Miliar Terbakar di Polman, Uang ATM Rp4,6 M Hangus
-
3 Fakta Mobil Bank Bawa Uang Rp 4,6 Miliar Terbakar Habis
-
Buntut Rumah Hakim Dibakar, Jaksa KPK di Medan Kini Dikawal Ketat Selama Sidang Korupsi PUPR Sumut
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Pemerintah Kebut Aturan Turunan KUHAP Baru, Wamenkum Janji Rampung Sebelum Akhir Desember
-
KPAI Setuju Pemprov DKI Batasi Akses Medsos Pelajar, Orang Tua dan Sekolah Juga Kena Aturan
-
Tahu Kabar Dapat Rehabilitasi Prabowo Saat Buka Puasa, Eks Dirut ASDP Senang: Alhamdulillah
-
Detik Penentu Kasus Alvaro: Hasil DNA Kerangka Manusia di Tenjo Segera Diumumkan Polisi
-
Ira Puspadewi Direhabilitasi, KPK Tegaskan Kasus PT Jembatan Nusantara Tak Berhenti di Tengah Jalan
-
Baru 4 Bulan Menjabat, Dirdik Jampidsus 'Penjerat' Nadiem Makarim Dimutasi Jaksa Agung
-
Menteri PANRB Sampaikan Progres dan Proyeksi Program Kerja Kementerian PANRB Dalam Rapat Bersama DPR
-
Polda Metro Jaya Gelar Audiens dengan Keluarga Arya Daru Siang Ini: Ada Temuan Baru?
-
Reformasi Polri Harus Menyeluruh, Bukan Wajahnya Saja: KUHAP Baru Diminta Dibatalkan
-
Kejagung Periksa Eks Dirjen Pajak Suryo Utomo dalam Kasus Dugaan Manipulasi Pajak 20162020