Suara.com - Hasil survei CiGMark menempatkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di posisi pertama dari 18 nama calon presiden berdasarkan top of mind atau melalui pertanyaan terbuka yang diajukan ke publik. Setelah itu ada nama Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan Gubernur Jakarta Anies Baswedan.
Founder CiGMark, Setia Darma, menyebut nama Ganjar termasuk lima nama yang menonjol digadang-gadang sebagai calon presiden. Ganjar menempati posisi pertama dengan perolehan 14,1 persen, mengalahkan Prabowo Subianto 11,7 persen, Anies Baswedan 9,5 persen.
Bahkan Ganjar mengalahkan nama Presiden Joko Widodo yang menempati posisi ketiga dengan perolehan 4,7 persen. Kemudian ada nama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sebanyak 4,0 persen.
"Sedangkan untuk top of mind calon wakil presiden nama yang paling menonjol adalah Sandiaga Uno 7,7 persen, Ridwan Kamil 6,2 persen serta Anies Baswedan 4,9 persen," kata Darma saat diskusi di Jakarta Pusat, Kamis (5/7/2022).
Nama Ganjar juga kembali menempati posisi pertama saat diajukan pertanyaan semi terbuka dengan 18 nama calon presiden, dengan perolehan pendukung sebesar 24,4 persen. Pada posisi kedua kembali ditempati Prabowo Subianto sebesar 24,4 persen, Anies Baswedan 15 persen dan Ridwan Kamil 9,5 persen.
"Dari data survei ini menunjukkan adanya temuan baru, bahwa saat ini ada 4 nama capres yang berada di papan atas, di mana sebelumnya hanya ada 3 nama. Saat ini telah terjadi perubahan dalam konfigurasi capres," jelas Darma.
Kendati demikian, peluang terjadinya perubahan konstelasi masih sangat memungkinkan, karena jumlah swing voter yang terpotret pada survei sebanyak 54,8 persen.
Untuk diketahui survei CiGMark dilaksanakan pada 9-17 Juni 2022 di seluruh wilayah Indonesia, dengan jumlah responden sebanyak 1200 orang yang dipilih menggunakan metode multistage random sampling.
Baca Juga: Jokowi Pimpin Upacara HUT Bhayangkara
Berita Terkait
-
Jakarta Kembali Ke PPKM Level 2, Anies: Saya Komunikasikan Dulu Dengan Pemerintah Pusat
-
Pengamat Ini Sebut Tri Rismaharini Cocok Gantikan Almarhum Tjahjo Kumolo Jadi Menpan RB
-
Jokowi Pimpin Upacara HUT Bhayangkara
-
Tabung Air di Dataran Tinggi Jadi Terobosan Ganjar Atasi Persoalan Banjir di Jateng
-
Lewat Turnamen Voli, Srikandi Banten Perkenalkan Sosok Ganjar Pranowo
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Waspada Hujan Ringan di Seluruh Wilayah
-
Cara Cek Rasionalisasi SNBP 2026 Agar Tidak Salah Pilih Jurusan
-
Pimpin Rapat Kabinet dari London, Prabowo Bahas Penertiban Kawasan Hutan
-
Bahas Kereta Listrik, Mahasiswa: Jangan Sampai Cuma Pindah Beban Karbon ke Kementerian Sebelah
-
Ironi Harta Miliaran Bupati Pati dan Walkot Madiun: Sama-sama Terjaring OTT KPK, Siapa Paling Kaya?
-
Komisi A DPRD DKI Soroti 'Timing' Modifikasi Cuaca Jakarta: Jangan Sampai Buang Anggaran!
-
Pakai Jaket Biru dan Topi Hitam, Wali Kota Madiun Maidi Tiba di KPK Usai Terjaring OTT
-
Horor di Serang! Makam 7 Tahun Dibongkar, Tengkorak Jenazah Raib Misterius
-
Kubu Nadiem akan Laporkan 3 Saksi ke KPK, Diduga Terima Duit Panas Chromebook, Siapa Mereka?
-
Wajah Baru Kolong Tol Angke: Usulan Pelaku Tawuran Disulap Jadi Skate Park Keren